Menpan RB Minta Polres Se Indonesia Tiru SOTO Lamongan

Daerah, Regional626 views

Kabaarone.com, Lamongan – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Asman Abnur meminta kepada instansi pemerintah dan Polres seluruh Indonesia, untuk meniru aplikasi Sistem Operasional Terpadu Online (SOTO) Lamongan yang mempunyai 11 layanan secara online tersebut.

Keinginan tersebut disampaikanya usai melihat ruang CCTV Monitoring Center (CMC) di Mapolres Lamongan, Rabu (19/10). Sebelumnya Menteri juga melihat pelayanan pembuatan dan perpanjangan STNK di Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat).

Menurutnya Menteri, layanan SOTO Lamongan ini memiliki conten 11 macam layanan secara online, dan teknologi semacam ini harus ditularkan ke daerah-daerah lain di Indonesia. Karena itu pada 26-27 Oktober mendatang, aplikasi layanan SOTO Lamongan akan dibawa ke Bandung untuk dipamerkan. “Pak Kapolres nanti siap-siap saya bawa ke Bandung untuk menularkan aplikasi online, yang saya anggap terobosan bagus. Inovasi dan kreasi seperti ini harus diapresiasi dan ditularkan ke seluruh Polres di Indonesia,” ujarnya.

Apalagi dalam layanan ini lanjut Asman, masyarakat tinggal pilih salah satu yang diinginkan, maka persyaratan itu akan muncul, bukan lagi membawa kelengkapan persyaratan ini dan itu, masyarakat tinggal tombol yang diinginkan. “Pelayanan seperti inilah yang nantinya harus kita kembangkan kedepan,” ujarnya seraya menambahkan agar Kapolres di seluruh Indonesia dapat meniru apa yang dibuat Polres Lamongan. (ed/dit/ hms)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *