Warga Kelurahan Bintang Keluhkan Persoalan Banjir Kepada Alexander Fransiscus (DPD – RI)

headline277 views

Pangkalpinang, Kabarone.com – Anggota DPD – RI asal Propinsi Bangka belitung Alexander Fransiscus atau biasa dipanggil Alex, dalam rangkaian kegiatan masa reses berkesempatan mendengarkan aspirasi dari warga Kelurahan Bintang, Kecamatan Rangkui, Kota Pangkalpinang pada Rabu (24/2).

Pertemuan itu yang dihadiri oleh sejumlah Ketua RW dan Ketua RT yang difasilitasi oleh pihak kelurahan. Dengan yang hadir sebanyak 3 RW dan 9 RT serta pihak LPM. Dalam pertemuan di Kantor Lurah Bintang itu, disampaikan dari pihak kelurahan kepada Alex terkait persoalan menahun berupa banjir yang terjadi saban tahun.

Dalam pada itu, Alex mengatakan setelah mendengar aspirasi dan usulan dari para RT dan RW berupa keluhan terkait selokan – selokan ada genangan air, dan jembatan yang ada juga kecil. Keadaan itu menyebabkan banjir setiap tahun, yang sangat mengganggu akifitas warga. Pihaknya terkait hal itu menindak lanjuti dan akan menyampaikan kepada Pemerintah Kota Pangkalpinang dan Pemprov Babel dan sejauh mana tindakan dari kedua pemerintah daerah tersebut untuk mengatasinya.

“Setelah mendengar aspirasi dan usulan para RT dan RW termasuk Lurah, kami akan langsung menindak lanjuti ke Pemerintah Kota dan Provinsi. Disini ada jalan kota dan jalan provinsi, sejauh mana pemerintah kota dan provinsi menindak lanjuti masalah tersebut, “papar Alex.

Alex juga akan bertemu langsung dengan kedua Pemerintah Kota/Propinsi, terkait usulan untuk memperlebar selokan. Demikian juga jalan dan jembatan, dimana kedua pemerintah tersebut punya kewenangan untuk membangunnya, karena di Kampung Bintang ini ada jalan kewenangan Kota dan jalan kewenangan Provinsi. Dia ingin menjembatani keinginan tersebut agar pembangunan dapat terlaksana. “Terkait usulan itu, kami dari DPD – RI ingin menjembatani agar pembangunan dapat terlaksana, “katanya.

Sementara Lurah Bintang Imam Firdaus menyampaikan harapan agar kedatangan Alex dalam mendengar aspirasi yang disampaikan dapat menjadi jembatan untuk Kampung Bintang menjadi lebih baik. “Mudah-mudahan dengan kedatangan Pak Alex dapat menjadikan Kampung Bintang menjadi lebih baik, “Katanya.

Dan terkait banjir, dikatakan Imam merupakan masalah menahun dari tahun ketahun yang belum teratasi. Seperti jalan Tusang atau Ahmad Rosidii, jika hujan 2 jam saja air langsung meluber dan banjir. Demikian pula selokan didepan Rumah Makan Sulu didepan Bidan Lani, selokannya sangat sempit. Selokan itu kewenangan siapa, mudah – mudahan dengan kedatangan Pak Alex dapat menjembatani persoalan tersebut dan tahun ini dapat terealisasi penanggulangannya. ” Kedatangan Pak Alex diharapkan dapat menjembatani masalah itu, dan tahun ini dapat terealisasi dan menjadikan Kampung Bintang lebih baik, “kata Imam.

Pertemuan itu berlangsung dalam suasana Protokol Kesehatan. (Suhardi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *