Ribuan Jamaah padati Halaman Perguruan Muhammadiyah Solokuro Tunaikan Shalat Idul Fitri

Peristiwa566 views

Lamongan, Kabarone.com – Ribuan jamaah memadati halaman Perguruan Muhammadiyah Solokuro, untuk melaksanakan shalat Idul Fitri 1443 hijiriah tahun 2022 di Sokuro, Lamongan, Senin (2/5/2022).

Bertindak sebagai imam dan khatib yakni Eko Suryadin Zein, Lc, Ma. yang berasal dari Paciran. Eko Suryadin Zein melalui pidatonya menyampaikan, umat Islam berhasil merayakan kemenangan. Perang besar melawan hawa nafsu adalah hal sulit. Tentu dengan ibadah puasa Ramadan mampu mengangkat harkat dan martabat kita sebagai manusia yang benar-benar bertaqwa.

“Mari kita merenung, mari kita melakukan intropeksi di stasion ini karena Allah SWT berfirman, agar kita umat Islam yang mempunyai iman dan tata cara merayakan dan kemenangan. Allah tidak menginformasikan buat kita untuk berhambur-hamburan terlalu yuforia dalam merayakan kemenangan yang kita dapatkan hari ini,” paparnya.

Sebagai umat Islam, Eko juga menekankan agar janganlah kalian memakan harta-harta kalian di antara kalian dengan tidak secara batil. Bahkan kalian mengajukan dengan harta-harta tersebut kepada para penguasa agar kalian bisa memakan sebagian harta tersebut dengan cara yang penuh dengan dosa dan itu semua merupakan perbuatan yang salah.

Ada beberapa macam, seperti ada sebuah indikasi bila orang-orang yang sudah masuk dalam madrasah bulan Ramadan yang bisa menahan dirinya, bisa menahan hawa nafsunya yang tidak makan, untuk tidak minum, dan untuk tidak melakukan hubungan suami istri. Meskipun masalah-masalah seperti makan, minum maupun berhubungan suami istri haram meskipun pada hakekatnya makan, minum dan berhubungan suami istri halal ketika satu bulan kita bisa menahan diri untuk tidak melakukan hal-hal yang halal karena itu perintah dari Allah maka tentunya kita semuanya bisa menahan diri bahkan menahan hawa nafsu untuk tidak memakan harta-harta yang bukan hanya jelas haramnya di bulan Ramadan tapi juga jelas haram di luar bulan Ramadan.

“Maka salah satu ciri orang-orang yang bertakwa sikap hati-hati yang dia tunjukkan ketika berkaitan dengan berhubungan harta. Karena harta-harta tersebut merupakan perkara yang paling ribet nanti saat di akhirat,” paparnya. (Fathan Faris Saputro)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *