Antisipasi Kelompok Radikal, Kapolres Berkunjung Ke Pesantren Abu Dzarin

Hankam591 views

Kabarone.com, Bojonegoro – Banyak kelompok radikal dan kelompok garis keras yang mengatasnamakan faham agama yang saat ini banyak terjadi. Untuk mengantisipasi faham kelompok tersebut, Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S. Bintoro, SH., SIK., M.Si siang tadi, Rabu (18/01/2017) sekira pukul 14.00 wib berkunjung ke Pondok Pesantren (Ponpes) Abu Dzarin Kendal Desa Sumbertlaseh Kecamatan Dander.

Sesampai di Ponpes Abu Dzarin, Kapolres Bojonegoro diterima oleh salah satu pengasuh Pondok Pesantren yaitu KH Muhajir. Dalam obrolan santainya sembari duduk diatas karpet di halaman rumah KH. Muhajir, Kapolres mengajak salah satu pengasuh Ponpes tersebut untuk mengajak para santri serta jamaahnya mengantisipasi kelompok radikal dan kelompok garis keras yang saat ini sedang menjadi sorotan publik.

“Jangan sampai ada santri ataupun jamaahnya ikut dalam kelompok radikal dan kelompok garis keras”, ajak Kapolres.

Selain mengajak untuk tidak terlibat ajakan kelompok radikal dan kelompok garis keras, Kapolres juga menitipkan pesan kepada pengasuh Ponpes untuk bersama-sama Polri Khususnya Polres Bojonegoro menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Bojonegoro ini untuk selalu tetap kondusif.

Selama lebih dari satu jam kunjungannya, silaturrahmi Kapolres ke salah satu tokoh ulama di Bojonegoro ini berakhir dengan shalat ashar berjamaah di Masjid Pondok bersama para santri Ponpes Abu Dzarin.( DAN )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *