Categories: DaerahRegional

UNBK SEKOLAH MENENGAH PERTAMA SE-LAMONGAN SIAP 100 PERSEN

Persiapan menuju ujian nasional berbasis komputer (UNBK) tingkat SMP terus dimatangkan Dinas Pendidikan (Disdik) Lamongan. Setelah melakukan perjanjian kerjasama dengan sejumlah lembaga terkait persiapan teknis menuju UNBK SMP 100 persen, kini tinggal simulasi akhir.Menurut Kepala Bidang SMP Dinas pendidikan Lamongan, Sisyanto, simulasi akhir dari pusat dilaksanakan 19 – 20 Maret nanti. Rencananya, simulasi nanti dilakukan serentak. Tujuannya, bisa dilakukan evaluasi sebelum UNBK 100 persen dilaksanakan di Kota Soto ini.

”Sudah diinformasikan dari pusat, simulasi dilakukan serentak,” katanya.Sebelumnya, simulasi dilakukan dua kali. Namun, simulasi itu dilaksanakan kabupaten. Sedangkan simulasi terakhir nanti dilakukan serentak dari pusat.

Setelah itu, seluruh peserta akan mengikuti tahapan ujian sekolah berstandar nasional (USBN). Pelaksanaan USBN menggunakan dua mekanisme, berbasis komputer dan kertas pensil. Alasannya, sebagian lembaga yang menggabung atau digabungi tidak bisa melaksanakan USBN berbasis komputer. ”Waktunya bersamaan dengan UNBK SMK,” tuturnya.

USBN nantinya dilaksanakan 2 – 5 April, 9 – 10 April, dan terakhir 16 April mendatang. Pelaksanaannya tiga tahapan karena menyesuaikan hari libur. Selain itu, 16 April pelaksanaan ujian mata pelajaran agama secara serentak dari pusat.

Secara umum, menurut Sisyanto, lembaga sudah siap melaksanakan UNBK. Namun, untuk USBN masih sekitar 60 persen. Sebab, waktunya bersamaan pelaksanaan ujian jenjang SMK/SMA. “Jadi harus dibagi, menyesuaikan jadwal,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala bidang SMP dinas pendidikan Lamongan Sisyanto, menyatakan, minggu depan dilakukan simulasi kedua UNBK. Setelah itu, siswa SMP akan mengikuti USBN awal April nanti. Pelaksanaannya juga menggunakan dua mekanisme, komputer dan kertas pensil. Alasannya, sebagian lembaga harus berbagi dengan lembaga lainnya.

Untuk pelaksanaan USBN, jadwal dan mekanisme soalnya menyesuaikan aturan kementrian. “Yang jelas UNBK tetap 100 persen,” ujarnya.(ian/pul/pur)

redaksi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

Waduk Rawa Sekaran Banyak Di Alih fungsikan, Warga Kesusahan Air

By :Amin Santoso Ketua umum Forum Kajian Informasi Strategis ( FORKAIS) Lamongan,Kabar One.com-warga Desa Sekitar…

31 mins ago

PLN IP UBP Semarang Bersinergi IZI Jateng Dalam Program Pelayanan Masyarakat di Karimunjawa

JEPARA, kabarone.com- PT PLN Indonesia Power (IP) UBP Semarang bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia…

1 hour ago

Gedung Baru KPU Kotabaru Diresmikan, KPU Mampu Maksimalkan Kinerja

KOTABARU,kabarOne.com- Gedung Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotabaru diresmikan Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar, S.H…

4 hours ago

Putusan Pengadilan Cederai Rasa Keadilan Mantan Direktur PT.Blue Bird Dihukum Denda Pembayaran Beranak Cucu

Jakarta ,Kabarone.com,-Psikolog dr Mintarsih Abdul Latief, bagaikan menelan pil pahit, lantaran dihukum membayar denda, agar…

6 hours ago

Sentra Gakkumdu Polres Kotabaru, Kasatreskrim Terima Piagam Apresiasi

KOTABARU,kabarOne.com- Bawaslu Provinsi Kalimantan Selatan berikan piagam apresiasi kepada Tim Sentra Gakkumdu Polres Kotabaru bertempat…

6 hours ago

Penuhi Janji, Wabub Kotabaru Serahkan Beasiswa Untuk Warga Desa Langadai

KOTABARU,kabarOne.com- Dua kakak beradik, Miftahul Alpirania (14) dan Ahmad Paisal Ajni (12) warga Desa Langadai…

7 hours ago