Anggota DPRD DKI Jakarta Sutikno dari Fraksi PKB – PPP, Gerak Cepat Melakukan penyemprotan Disinfektan pembagian Hand Sanitizer dan 6.000 pcs Masker gratis

Politik787 views

Jakarta,Kabarone.com- Anggota DPRD DKI Jakarta Sutikno bergerak cepat melakukan langkah konkret mengantisipasi penyebaran covid-19 di Dapil 7 Jakarta Selatan. Anggota DPRD DKI Jskarta dari Fraksi PKB itu melakukan penyemprotan disinfektan serta pembagian cairan Hand Sanitizer dan 6.000 pcs masker secara gratis.

Hal tersebut di ungkapkan Anggota DPRD DKI Jakarta Sutikno dalam keterangan tertulisnya, Kamis(9/4).“Saya melihat situasi di lapangan yang di rasakan oleh masyarakat, ini langkah kongkrit saya membantu masyarakat mencegah penyebaran pandemi Covid-19, adapun beberapa titik yang di lakukan penyemprotan disinfektan serta pembagian handsanitizer dan 6.000 pisc masker di beberapa wilayah RW 01 di Kelurahan Ululami, RW 002 dan RW 005 Kelurahan Petukangan Selatan, RW 011 Kelurahan Petukangan Utara, serta RW 003, RW 005, RW 007, RW 011, RW 013, dan RW 014 di Kelurahan Bintaro Kecamatan Pesanggrahan, dan ada beberapa titik lainnya seperti di Kelurahan Cipulir Kecamatan Kebayoran Lama, Kelurahan Gandaria Utara, Kelurahan Gunung, Kecamatan Kebayoran Baru. Selain melakukan pencegahan virus covid-19, dalam kurun waktu dua minggu yang lalu dan sampai sekarang msh berjalan dan saya juga menjual ayam murah sebanyak 6.700 ekor yg di kordinir rt” dan rw” di beberapa kelurahan kecamatan pesanggrahan, dengan dijual harga Rp.20.000 dari harga normal pasaran Rp. 30.000, dengan berat satu ekor 1,1 kg

Menurut Sutikno , kini sudah tidak perlu saling menyalahkan atas merebaknya virus corona. Sebab itu dengan ia terjun langsung ke masyarakat melakukan hal-hal positif. Ia menilai masih banyak masyarakat yang belum paham tentang bahaya virus Covid-19.

“Gerakan pencegahan harus dilakukan dengan cara edukasi. Mengapa kita harus memakai masker kain, mengapa harus menjaga jarak, mengapa harus rajin mencuci tangan. Masyarakat banyak yang mengabaikannya,” terang wakil rakyat dari daerah pemilihan (Dapil) 7, Jakarta selatan.

Gerak cepat harus dilakukan. Jangan sampai saling menunggu, apalagi menyalahkan pihak – pihak lain. Padahal penyebaran Corona sangat cepat. Jika tidak waspada ini sangat berbahaya. “Jangan sampai kalah dengan kecepatan penyebaran virus. Masyarakat harus dilindungi secara kebutuhan pangan, medis, psikologis dan ekonomi.
Masyarakat tidak usah terlalu panik dan tetap waspada serta mengikuti intruksi kebijakan Pemerintah pusat dan Pemerintah Daerah, pungkas anggota DPRD DKI Jakarta Komisi B dari Fraksi PKB. (As)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *