Categories: Daerah

Ansor Sukodadi Bagikan 1000 Masker

Kabarone.com, Lamongan – Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Sukodadi Lamongan melaksanakan giat Aksi Sosial Cegah Penyebaran Covid-19 dengan membagikan 1000 masker kepada masyarakat.


Titik kegiatan yang dilaksanakan pada Ahad (12/04/2020) berada Jl. Airlangga Sukodadi tepatnya di depan Kampus UNISDA Sukodadi Lamongan dan di traffic light pertigaan Sukodadi Lamongan.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat pengguna jalan yang belum menggunakan masker. Karena sesuai himbauan pemerintah, masyarakat diminta selalu memakai masker di masa pandemi virus Corona ini.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat khususnya pengguna jalan yang tidak menggunakan masker. Karena sesuai arahan pemerintah masyarakat diharuskan memakai masker apalagi yang berkegiatan di luar rumah” Kata Fauzun, selaku Ketua PAC GP ANSOR Sukodadi.


Selain itu, kegiatan ini mempunyai semangat sahabat2 Ansor dan Badan Otonom di lingkungan Nahdlatul Ulama untuk mengambil peran dalam aksi pencegahan covid-19. “Kami juga ingin mengambil peran dalam mengurangi penyebaran wabah virus Corona ini” tambah Sahabat Fauzun. (F2,ian,Rul,pur)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Dua Raperda Pemkab Kotabaru di Sidangkan DPRD Kotabaru

KOTABARU,kabarOne.com- Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kotabaru masa persidangan III Rapat ke-9 tahun sidang 2023/2024 digelar…

6 hours ago

Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur Mengucapkan Selamat Atas dikukuhkan dan diterimakannya SK (PPPK) Formasi tahun 2023

Lamongan,Kabar One.com-Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur beserta jajaran Anggota Legislatif lainnya mengapresiasi langkah…

7 hours ago

Satpol PP Lamongan Gencar Lakukan Pemberantasan Rokok Ilegal

Lamongan,Kabar One.com-Dalam rangka intensifkan pemberantasan rokok ilegal, sebanyak 5.780 batang rokok ilegal di Kabupaten Lamongan…

8 hours ago

GNSTA dan LKD Digelar Pemkab Kotabaru, Arsip Sebagai Sumber Informasi

KOTABARU,kabarOne.com- Pencanangan Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip (GNSTA) dan pemusnahan arsip inaktif pada lembaga kearsipan…

15 hours ago

Ungkapan Mantan Kapolres Kotabaru di Malam Pisah Sambut, Ini Kata Wabup Arul

KOTABARU,kabarOne.com- Malam Ramah Ramah Pisah Sambut Kapolres Kotabaru dari AKBP Dr. Tri Suhartanto kepada AKBP…

20 hours ago

Tiba di Mapolres, AKBP Doli M Tanjung Disambut Hangat

KOTABARU,kabarOne.com- Setelah dilaksanakannya serah terima jabatan Kapolres AKBP Doli M Tanjung, S.I.K yang baru saja…

1 day ago