Paguyuban Arela Jakarta Lakukan Baksos Pembagian Sembako.

Nasional831 views

Jakarta, Kabarone.com- Ketua Paguyuban Perantauan asal Lamongan Arela Matlai didampingi Relawan Yes Jakarta melakukan bakti Sosial Pembagian masker dan sembako ke pemukiman warga di wilayah di Rw 01 Kelurahan Cipulir Kecamatan Kebayoran Lama Jakarta Selatan Senin (4/5).

Sebagai Ketua Paguyuban Arek Lamongan ( Arela ), Matlai bersama perantauan asal Lamongan merasa prihatin dengan wabah virus corona , tergerak jiwa perantauan melaksanakan baksos dengan dana swadaya dari pengusaha ayam potong yang berdomisili di Kebayoran Lama.

“Sebelumnya kami setiap Tahun rutin telah melakukan pembagian Ayam. dua ekor ayam perorang sebanyak 400 kk, Namun karena situasi dan kondisi sekarang ada wabah Corona ,maka pembagian ayam di ganti sembako “ujar Matlai kepada Tim Media Kabarone.com .

Matlai mengatakan, ,”agenda Arela Damai hari ini Baksos pembagian Sembako dan pembagian masker bantuan dari Sekda Lamongan Yuhronur Efendi , penyerahan bantuan Beras,Indomie, Gula, Minyak goreng di wilayah Rw 01 Kelurahan Cipulir kecamatan Kebayoran Lama . pembagian kita utamakan warga sekitar lokasi, baru selanjutnya dibagikan ke anggota Paguyuban Arela 

Masih menurut Matlai ,kami juga sangat berterima kasih kepada para donatur perantauan yang bekerja di lokasi pemotongan ayam karena kegiatan yang selama ini lakukan setiap tahun di salurkan ke masyarakat menggunakan anggaran swadaya dari Perantauan Arela.

Lewat Baksos Arela Damai itu sudah mengandung berbagai makna ,supaya wabah Covid 19 yang melanda bangsa agar segera bisa terbebas.kami menghimbau kepada Anggota Arela agar senantiasa selalu menjaga kebersihan diri dan terutama menjaga kebersihan tempat kita usaha .kami berharap sebagai perantauan asal Lamongan agar dengan sangat tidak mudik Lebaran dan tetap di jakarta,” ungkap Matlai Perantauan asal Karanggeneng Lamongan.( As)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *