Hankam

Pangdam Diponegoro Apresiasi Keberhasilan TMMD Di Tengah Pandemi

SEMARANG,kabarone.com- Kodam IV/Diponegoro terus berperan aktif membantu masyarakat terdampak pandemi Covid -19 khususnya di wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Selain Program TMMD Sengkuyung, salah satu program bantuan lainnya adalah Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke -111 berlangsung sejak 15 Juni sampai 14 Juli 2021. Program lintas sektoral ini dilaksanakan dengan melibatkan seluruh komponen bangsa ( stakeholder) dan menyasar di empat kabupaten / kota di Jawa Tengah – DIY yaitu
Kodim 0704/Banjarnegara, Kodim 0734/Yogyakarta, Kodim 0718/Pati dan Kodim 0735/Surakarta.

Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto mengapresiasi keberhasilan prajuritnya melakukan kegiatan TMMD Reguler ke -111 TA 2021 bersama rakyat sampai selesai.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dan mensukseskan acara ini, dengan harapan semoga Allah SWT bisa memberikan petunjuk, bimbingan dan rahmat kepada kita semua dan melanjutkan pengabdian kepada bangsa dan negara” ungkap Pangdam.

Di tempat berbeda, Waka Pendam IV/Diponegoro Letkol Inf Muchlis Gasim menambahkan bahwa program TMMD ini adalah sebuah program yang dirancang dalam rangka membantu mengakselerasi percepatan pembangunan. Hal ini dimaksudkan agar daerah yang mendapatkan TMMD bisa menerima manfaat untuk mengangkat roda perekonomian di daerahnya masing-masing.

“Kita hadir dengan keprihatinan lebih tinggi dalam rangka membantu masyaraklat yang secara ekonomi sangat terdampak. Kita berharap bahwa TMMD ini bisa memberikan dampak positif khususnya dalam aspek pertahanan dan keamanan.” ungkapnya.

Dalam TMMD ada dua sasaran yang dilaksanakan yaitu sasaran fisik dan non fisik. Sasaran fisik tersebut meliputi pembangunan dan pengecoran jalan, rehap RTLH, pembangunan talud serta rehab sarana ibadah. Sedangkan sasaran non fisik antara lain sosialisasi prokes Covid 19, sosialisasi bahaya narkoba dan sosialisasi KB Kes.

“Tentunya sasaran baik fisik maupun non fisik bisa saja berbeda disesuaikan dengan kebutuhan daerah setempat” kata Muchlis kepada kabarone.com , Rabu 21 Juli 2021.

Ia menyebut seperti yang dikerjakan di wilayah Kodim 0704/Banjarnegara berupa pengecoran jalan sepanjang 1.926 meter menghubungkan akses jalan empat Desa yaitu Desa Kebutuhjurang, Desa Kebutuhduwur, Desa Lebak Wangi dan Desa Duren. ” Diharapkan dengan demikian akan menjadi motor penggerak ekonomi melalui peningkatan kapasitas arus barang dan jasa sehingga tercipta efisiensi,” jelasnya.

Rahayu (53) seorang warga yang rumahnya turut menjadi sasaran pengerjaan TMMD mengaku bersyukur karena rumah yang ia tinggali selama ini selesai direnovasi oleh para prajurit bersama warga melalui program perbaikan RTLH.

“Nyuwun dongo pangestu mugi-mugi dipun paringi sehat, panjang umur, kulo mboten saget nyaosi nopo-nopo naming ngaturaken panuwun,” ucapnya. ( Mohon doa semoga diberikan kesehatan, panjang umur, saya tidak bisa memberikan apa apa, hanya bisa berterima kasih) **Amr/Pendam

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Ditinggal Kerja, Rumah Ludes Terbakar; Policeline Terpasang

KOTABARU,kabarOne.com- Diduga akibat korsleting listrik, sebuah rumah ludes terbakar di Desa Gunung Sari, RT 006…

11 hours ago

RPJMD Merupakan Produk Daerah, Syairi Mukhlis; RPJPD Bersinergi Dengan RPJPN

KOTABARU,kabarOne.com- Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan produk daerah atau perda yang sudah disepakati…

12 hours ago

Inspektorat Kabupaten Lamongan Sidak Rutin Di 6 Desa Kecamatan Sugio

LAMONGAN, Kabar One.com- Tim Inspektorat Pembantu (Irban) wilayah Kabupaten Lamongan segera memeriksa 6 (enam) Kepala…

2 days ago

Antisipasi Banjir, Camat Gambir Pimpin Gerebek Lumpur RW 02 di Kel Petojo Utara

JAKARTA, Kabar One.com : Dalam rangka mengantisipasi banjir saat memasuki musim penghujan, Pemprov DKI Jakarta…

2 days ago

PN Jakarta Utara Sidangkan Perkara Penipuan dan TPPU Bisnis Cangkang Kelapa Sawit Terdakwa TM Hawari Cs

Jakarta, Kabarone.com,-Terdakwa TM Hawari yang didakwa bersama-sama dengan Ir. Dwi Dharma Sugari, Candra Setiawan (sidang…

3 days ago

Waka Komisi III DPR RI, Kunker Pengadilan Tinggi makasar

Jakarta, KABARONE : Ketua Pengadilan Tinggi Makassar Dr. H. Zainuddin, S.H., M.Hum. mengharafkan Komisi III…

3 days ago