Daerah

Evets Harmony Mamake SJA Hills Music Festival Ditutup Oleh Sekda Kotabaru

KOTABARU,kabarOne.com- Sekretaris Daerah Kotabaru Drs. H. Said Akhmad, MM menutup dan menyerahkan hadiah untuk para pemenang lomba di event Harmony Mamake SJA Hills Music Festival serta Harmoni Mamake SJA Hill Enduro Competition Tahun 2022.

Kegiatan ini diadakan untuk mempromosikan destinasi baru pariwisata bukit mamake dan bapake yang ada di Kabupaten Kotabaru.

Kegiatan ini dilaksanakan Dinas Pariwisata selama 2 hari, 29-30 Oktober 2022 diikuti band lokal maupun diluar Kabupaten Kotabaru dengan kategori pelajar dan umum.

Dalam festival band ini untuk kategori pelajar dimenangkan group band dari sekolah Madrasah Aliyah Negeri Kotabaru dan kategori umum dimenangkan grup band Yudink Turbi.

Sementara itu, untuk lomba Harmony Mamake SJA Hill Enduro Competition kategori Kelas Men Junior Juara 1 diraih Raffi Akhmad dari Team BBC Kotabaru,
Sedangkan Kategori Kelas Men Open juara 1 diraih Rizaldi Ridha dari team 9 Naga, untuk kategori Kelas Master A Open dari team El-tan Racing dari Batulicin juara 1 diraih Muhammad Andy dan untuk kelas women juara 1 diraih team Srikandi Batulicin.

Dalam sambutan Bupati Kotabaru yang dibacakan Sekretaris Daerah Kotabaru Drs. H. Said Akhmad, MM mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan ini, baik tingkat pelajar maupun umum.

Terima kasih yang tak terhingga saya sampaikan kepada seluruh masyarakat atas Harmony mamake SJA Hills Festival, karena Festival ini tidak akan terselenggara dengan sukses tanpa kerjasama semua.

Dan ini tidak lain adalah untuk mendukung dan mensukseskan visi misi Pemerintah Kabupaten Kotabaru dalam mewujudkan pengembangan sektor agro wisata di Kabupaten Kotabaru, ujar Sekda Kotabaru.

Dalam festival ini juga ada stand UMKM untuk meningkatkan perekonomian dan pendapatan masyarakat agar semua tumbuh bersama, dan tahun depan diharapkan peserta dan pengunjung lebih banyak lagi.

Selamat kepada para pemenang kompetisi, semoga tahun depan festival dan event seperti ini dapat berlangsung kembali setiap tahunnya dengan kemasan yang lebih baik lagi, dengan lebih banyak peserta dan pengunjung, lebih banyak lagi peserta UMKM dan lebih meriah dari sebelumnya, tutup Sekda.(HRB)

By; Diskominfo/ Herpani

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Doli M Tanjung Jabat Kapolres Kotabaru, Tri Suhartanto Jabat Kapolres Cimahi

KOTABARU,kabarOne.com-Kapolda Kalsel, Irjen Pol Winarto, S.H. M.H pimpin upacara serah terima jabatan AKBP Doli M…

4 hours ago

Ketua Makamah Agung Lantik Enam Orang Ketua Pengadilan Tinggi

Jakarta ,Kabarone : Ketua Mahkamah Agung mengambil sumpah jabatan dan melantik enam orang Ketua Pengadilan…

8 hours ago

Proyek Saluran Cempaka Putih Layak “Dibongkar Ulang” Diduga Tidak Sesuai Spesifikasi

Jakarta,Kabar One.com - Pekerjaan Nomalisasi Saluran Jl. Cempaka Putih Barat XIX dan Cempaka Putih Barat…

1 day ago

Belum Sepekan Menjabat, Nama Kajari Lamongan Rizal Edison Dicatut OTK untuk Penipuan

LAMONGAN,Kabar One.com- Belum genap sepekan menjabat, namanya sudah dicatut orang tak dikenal (OTK) untuk melakukan…

1 day ago

Ahmad Lutfi Pamit di HUT Bhayangkara ke – 78, Tekankan Pengabdian Polri Kepada Jateng

SEMARANG,kabarone.com- Kapolda Jawa Tengah (Jateng), Irjen Pol Ahmad Luthfi menyatakan pamit dalam perayaan HUT Bhayangkara…

1 day ago

Respon H. Isam, Jhonlin Group Salurkan 1 Miliar Untuk Korban Kebakaran Melalui Andi Rudi Latif

TANAH BUMBU,kabarOne.com- Kebakaran hebat yang terjadi di permukiman padat penduduk di RT 19 Gang Mawar…

2 days ago