Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengukuhkan forum sekdes

News303 views

Lamongan,Kabar One.com- Ahirnya forum sekretaris desa ( forsekdes) kabupaten Lamongan dikukuhkan oleh bupati Lamongan DR H Yuhronur Efendi MBA, yang acaranya di laksanakan di rumah makan Aqila Deket .Sabtu, (08-04-2023).

pertemuan pengukuhan tersebut dihadiri Bupati Lamongan, tokoh masyarakat tokoh agama dan seluruh sekretaris desa se-kabupaten Lamongan yang mau di kukuhkan

dalam sambutanya Yuhronur meminta dengan adanya forum sekdes ini diharapkan kinerja para sekdes harus lebih profesional dan akuntabel

Lebih lanjut Yuhronur mengingatkan tugas berat sekdes ,disamping urusan surat menyurat dan kearsipan, sekdes juga sebagai pelaksana urusan keuangan,pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan, jadi harus terus belajar, menambah wawasan keilmuan dan ketrampilan nya serta memahami tupoksi kerjanya, agar masyarakat merasa terlayani dengan baik dan benar, ungkapnya.

sebagai ketua forum sekdes kabupaten Lamongan Andra Anshori SE dalam sambutanya , berharap semua anggotanya memahami visi misi dan tujuan organisasi untuk dijadikan landasan kerja didalam mengemban amanat sebagai pelayan masyarakat dan administrator pembangunan di desanya masing masing,

sambil menutup acara pengukuhan forum sekdes kabupaten Lamongan ( forsekdes) tersebut Andra meminta kepada seluruh anggotanya untuk terus semangat, ikhlas dalam bekerja agar pemerataan pembangunan bisa dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat di kabupaten Lamongan , pungkasnya( klis).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *