Kapolsek Babat Turun Ke TKP Guna Mengurai Kemacetan Akibat Laka Tunggal Mobil Tangki pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM)

Hankam52 views

Lamongan, Kabar One.com-Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Poros Babat-Lamongan tepatnya di depan MTSN 1 Model Babat, Desa Plaosan, Kecamatan Babat, Akibat kecelakaan ini, membuat kemacetan arus lalu lintas cukup panjang. (22/09/24)

Ditemui di lokasi Kapolsek Babat, Kompol Sampun S.H, Saat dikonfirmasi membenarkan kecelakaan tersebut.

Dikatakan Kompol Sampun S,H, saat kecelakaan memang turun hujan, sehingga jalanan licin karena jalan licin dan kendaraan Mobil tangki pengangkut bahan bakar minyak (BBM) hilang kendali,

” Kemudian Mobil tangki menabrak tembok pembatas jembatan MTSN 1 Model, sehingga terjadi benturan dan Mobil tangki L 8759 UG terpalang di tengah jalan.”

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Namun Mobil tangki mengalami kerusakan body depan penyok.

Kapolsek mengharapkan agar pengguna jalan berhati-hati, saat berkendara, apalagi di saat turun hujan.

” Lanjut Kapolsek Mobil tangki pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) sudah bisa di evakuasi ke tepi jalan dan kendaran yang macet sudah mulai berangsur lancar,” Pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *