Hankam

Untuk Menekan Terjadinya Kebakaran Hutan Anggota Polsek Laren Intensifkan Patroli Kewilayahan

Lamongan,Kabar One.com Anggota Polsek Laren, melaksanakan kegiatan patroli dan sosialisasi Karhutla (Kebakaran Hutan dan Lahan) di lokasi Gampangsejati, Kecamatan Laren. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah potensi terjadinya kebakaran hutan dan lahan yang dapat berdampak merugikan, baik dari segi kesehatan, perekonomian, maupun lingkungan. (24/09/24)

Patroli dan sosialisasi Karhutla dilaksanakan secara rutin setiap hari sebagai bentuk perhatian dan upaya preventif dari Polsek Laren, terhadap warga masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, Anggota Polsek Laren, yang di pimpin oleh Briptu Ifan Tri dan Briptu Rizal, menyampaikan pesan-pesan penting tentang bahaya pembakaran hutan dan lahan serta pentingnya menjaga kelestarian alam.

Ditempat terpisah Kapolsek Laren, Iptu Witono Hariadi S,H, Saat di konfirmasi menekankan pentingnya kerjasama antara masyarakat dan pihak kepolisian dalam upaya pencegahan Karhutla.

“ Kami mengajak seluruh masyarakat Kecamatan Laren, khususnya warga Desa Gampangsejati, untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan menghindari tindakan pembakaran hutan dan lahan yang dapat berakibat fatal,” Ucap Kapolsek.

Menurutnya, kebakaran hutan dan lahan bukan hanya akan merugikan ekosistem alam, tetapi juga berpotensi menimbulkan dampak negatif bagi kesehatan masyarakat, mengganggu perekonomian lokal, serta mengancam keamanan dan ketertiban lingkungan, Terangnya.

Sosialisasi ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan hidup serta memberikan edukasi tentang cara-cara mencegah terjadinya Karhutla.

Acara patroli dan sosialisasi Karhutla ini berjalan lancar dan diakhiri dengan komitmen bersama untuk menjaga kelestarian alam Kecamatan Laren, demi kesejahteraan bersama.

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Giat Jumat Curhat Polsek Laren Memberikan Himbauan Khamtibmas Menjelang Pilkada 2024

Lamongan, kabar One.com-Kapolsek Laren, bersama Anggotanya kembali melaksanakan kegiatan Jumat Curhat untuk menampung curhatan masyarakat…

3 hours ago

Kapolsek Babat Kompol Sampun S.H Pimpin Operasi Cipta Kondisi Multi Sasaran Rayon II di Wilayah Hukum Polsek Babat

Lamongan, Kabar One.com-Kapolsek Babat, Kompol Sampun S,H, pimpin Operasi Cipta Kondisi Multi Sasaran gabungan personil…

3 hours ago

Ketua Pengadilan Tinggi DKI raih gelar Profesor Kehormatan Universitas Negeri Makasar

JAKARTA,Kabar One .com: Universitas Negeri Makasar Rektor Prof Dr Karta Jayadi M.Sn. mengukuhkan satu Profesor…

4 hours ago

Maulid Nabi di Dusun III Desa Sungai Pasir di Hadiri Bupati Kotabaru, Bantuan 50 Juta

KOTABARU,kabarOne.com- Dengan Tema "Kita teladani akhlak rasulullah SAW untuk kesuksesan Dunia Akhirat" Bupati Kotabaru H…

18 hours ago

Menteri AHY Serahkan Puluhan Sertipikat Tanah Wakaf di Pasuruan, dari Sertipikat Yayasan Milik Habib Taufiq Assegaf hingga Musala Berusia 112 Tahun

PASURUAN,Kabar One .com- Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono…

18 hours ago

MIM 04 dan PAUD ‘Aisyiyah Dadapan Gelar Pelatihan Mitigasi Kebakaran Bersama TIM PMK Paciran

Lamongan, KabarOne.com – MI Muhammadiyah 04 Dadapan bersama PAUD 'Aisyiyah Dadapan mengadakan kegiatan Pelatihan Mitigasi…

19 hours ago