Hankam

Patroli Dialogis Guna Menjaga Harkamtibmas Serta Memberikan Himbauan Khamtibmas

Lamongan, Kabar One.com-Anggota Polsek Laren, Aipda Ririh, dan Aipda Tri Handy, bersama perangkat Desa Laren, terus meningkatkan patroli bersama untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat harkamtibmas. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan wilayah Laren, tetap kondusif dan terhindar dari potensi gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu jalannya proses Pilkada 2024. (07/10/24)

Ditempat terpisah Kapolsek Laren, Iptu Witono Hariadi S.H, Saat di konfirmasi menjelaskan patroli dialogis dengan perangkat desa dilakukan di beberapa desa yang dianggap rawan gangguan keamanan. Selama patroli, para anggota Polsek Laren, berdialog dengan perangkat Desa dan warga setempat, membahas berbagai isu yang terkait dengan harkamtibmas dan pentingnya menjaga kondusifitas menjelang pesta demokrasi, Ucapnya.

“ Kami bersama perangkat Desa ingin memastikan bahwa masyarakat merasa aman dan nyaman menjelang Pilkada 2024. dengan patroli bersama ini, kami bisa mendeteksi potensi gangguan sejak dini dan berkoordinasi dengan masyarakat untuk mencegah terjadinya tindakan kriminal atau gangguan keamanan lainnya.”

Dalam dialog yang berlangsung santai namun serius, Anggota Polsek Laren, menghimbau perangkat Desa untuk terus mengajak warganya menjaga kerukunan dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah. mereka juga diminta untuk aktif melaporkan segala bentuk kegiatan yang mencurigakan atau berpotensi mengganggu ketertiban umum.

“ Kami berharap perangkat Desa dapat menjadi perpanjangan tangan kepolisian dalam menjaga keamanan di tingkat Desa. peran serta aktif dari masyarakat dan perangkat Desa sangat penting untuk menciptakan suasana yang damai dan tertib, terutama di masa-masa krusial seperti menjelang Pilkada ini.”ujarnya(*).

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Sukseskan Pemilu 2024 Melalui KPU Bersholawat

Tanah Bumbu ,Kabar One.com-Dalam rangka mensukseskan pelaksanaan pemilihan umum (pemilu) 2024 untuk Gebernur dan Wakil…

3 hours ago

Sebanyak 71 Unit Rumah Akan Direhab, Disperkimtan Kotabaru Gelar Sosialisasi

KOTABARU- Sosialisasi bantuan rehab rumah tidak layak huni (RTLH) digelar oleh Dinas Perumahan Kawasan Rakyat…

6 hours ago

BPOM Himbau Peserta Didik Jauhi Narkoba dan Tertib Gunakan Obat

TANAH BUMBU,kabarone.com- Kegiatan uji cepat terhadap sampel pangan jajanan anak sekolah (PJAS) dan komunikasi, informasi,…

7 hours ago

Jangan Seperti Burung Unta, Presiden Prabowo Ajak Para Pemimpin Ambil Bagian Hadapi Tantangan

Jakarta,Kabar One .com- Presiden RI Prabowo Subianto menyerukan agar semua unsur pimpinan dari berbagai kalangan,…

8 hours ago

Advokasi Program Bekantan Bungas, Edukasi GGL Seimbang dan Cegah Stunting

KOTABARU,kabarOne.com- Loka POM Kabupaten Tanah Bumbu melakukan advokasi inovasi pelayanan publik "Bekantan Bungas" di ruang…

8 hours ago

Mantan Kades Sungai Punggawa Laksanakan Reses di Tanah Kelahiran

KOTABARU,kabarOne.com- Anggota DPRD Kabupaten Kotabaru Fraksi Partai Nasdem , M. Zaini melaksanakan Reses di Daerah…

18 hours ago