Categories: DaerahRegional

Komandan Kodim Lamongan Dampingi Bupati Meninjau Pembangunan Kawasan Pertanian Jagung Modern

Kabarone.com, Lamongan – Dalam upaya meningkatkan pembangunan pada sektor pertanian khususnya tanaman jagung modern di Lamongan, Dandim 0812 Lamongan Letkol Inf Jemz Andre R.E. S.Sos mendampingi Bupati Lamongan H. Fadeli, SH, MM dalam kunjungan kerja di wilayah Desa brangsi Kecamatan Laren dan Desa Banyubang Kecamatan Solokuro, Selasa.

Rombongan Dandim dan Bupati menerima paparan dari Prof Dr.M.Cholil (Pendamping TTP Banyubang), bahwa kebutuhan jagung untuk bahan baku industri makanan dan minuman terus meningkat 10-15% pertahunnya dan pada tahun 2015 terdapat luas panen 54.393 Hektar dengan produksi sebayak 323.549 Ton atau produktifitas sekitar 5,82 Ton/Hektar.

“Ciri-ciri pertanian modern dalm subsistem produksi yaitu penggunaan benih varientas unggul, pupuk, pestisida, herbisida, pengaturan pengairan, penggunaan alat pertanian pada berbagai tahap proses produksi hingga proses penggolahan,” ungkap Prof Dr. M. Cholil.

Pada kesempatan yang sama Dandim mengatakan, “Kami sebagai aparat kewilayahan juga siap membantu pendampingan dalam mewujudkan program pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan khususnya Padi, Jagung, Kedelai (PAJALE) di wilayah Lamongan dan berupaya mewujudkan Lamongan sebagai pembangunan kawasan pertanian jagung modern, jelasnya. Ditambahkan oleh Dandim, bahwa Kodim 0812 Lamongan juga terdapat Alsintan yang dapat di pergunakan untuk pengolahan lahan seperti Traktor Roda 4 jadi para petani bisa untuk mempergunakan alat tersebut dan berkoordinasi dengan koramil atau bisa langsung ke Kodim,” ujarnya.

Sementara Bupati Lamongan H. Fadeli SH.MM dalam sambutannya mengatakan, “Bupati terinspirasi atas pembangunan kawasan petani modern di Lamongan sudah lama, saat ini adalah waktu yang tepat pemerintah Kabupaten Lamongan siap memfasilitasi dengan alat-alat pertanian modern guna meningkatkan hasil petani jagung di Lamongan dan di harapkan target kedepannya pembagunan kawasan petani jagung modern tahun 2016-2017 mencapai 10 sampai 14 Ton/ Hektar,” jelas Bupati.

Di akhir Kunjungan Dandim 0812 Lamongan Bersama Bupati dan Wakil Bupati dalam melakukan peninjaun Alsintan Kodim, Traktor Roda 4 dan Mengoprasionalkan di lahan yang siap di kelola,(ful).

redaksi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

Waduk Rawa Sekaran Banyak Di Alih fungsikan, Warga Kesusahan Air

By :Amin Santoso Ketua umum Forum Kajian Informasi Strategis ( FORKAIS) Lamongan,Kabar One.com-warga Desa Sekitar…

1 hour ago

PLN IP UBP Semarang Bersinergi IZI Jateng Dalam Program Pelayanan Masyarakat di Karimunjawa

JEPARA, kabarone.com- PT PLN Indonesia Power (IP) UBP Semarang bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia…

2 hours ago

Gedung Baru KPU Kotabaru Diresmikan, KPU Mampu Maksimalkan Kinerja

KOTABARU,kabarOne.com- Gedung Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotabaru diresmikan Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar, S.H…

5 hours ago

Putusan Pengadilan Cederai Rasa Keadilan Mantan Direktur PT.Blue Bird Dihukum Denda Pembayaran Beranak Cucu

Jakarta ,Kabarone.com,-Psikolog dr Mintarsih Abdul Latief, bagaikan menelan pil pahit, lantaran dihukum membayar denda, agar…

6 hours ago

Sentra Gakkumdu Polres Kotabaru, Kasatreskrim Terima Piagam Apresiasi

KOTABARU,kabarOne.com- Bawaslu Provinsi Kalimantan Selatan berikan piagam apresiasi kepada Tim Sentra Gakkumdu Polres Kotabaru bertempat…

6 hours ago

Penuhi Janji, Wabub Kotabaru Serahkan Beasiswa Untuk Warga Desa Langadai

KOTABARU,kabarOne.com- Dua kakak beradik, Miftahul Alpirania (14) dan Ahmad Paisal Ajni (12) warga Desa Langadai…

7 hours ago