Categories: DaerahRegional

Polres Kawal Pengambil Alihan Aset Pailit CV.369

Kabarone.com, Bojonegoro – Setelah beberapa bulan lalu tim Kurator mengambil alih Aset Pailit CV.369 di Kecamatan Baureno dan Kecamatan Sumberrejo, Pengambilalihan Aset Pailit CV.369 Bojonegoro kembali dilakukan lagi oleh tim Kurator yang dipimpin Muhamad Arifudin.

Untuk mengantisipasi terjadinya perselisihan dalam Pengambilalihan Aset Pailit CV.369 pada Senin (19/12) siang tadi, Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S Bintoro memerintahkan anggotanya melakukan pengawalan dan pengamanan. Pengambilalihan aset siang tadi mendapat pengamanan dari pihak Kepolisian Sektor Bojonegoro Kota dan Polres Bojonegoro yang dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Bojonegoro Kompol Teguh Santoso didampingi Kapolsek Bojonegoro Kota Kompol Usman, pelaksanaan pengamanan pengambilalihan Aset Pailit CV.369 berjalan dengan aman.

Sebelumnya sempat dikhawatirkan untuk pengambilalihan Aset CV.369 yang berada di jalan Teuku Umar Bojonegoro akan terjadi perlawanan dari keluarga debitor pailit yaitu Bpk. Goenadi dikarenakan pada saat itu tempat tersebut masih dipergunakan sebagai tempat domisili keluarga, dan aset yang bertempat di jalan Hayam Wuruk No.109, jalan Rajawali dan di jalan Sawunggaling No.98 masih ditempati oleh karyawan CV.369.

“Setelah kita adakan komunikasi Alhamdulillah semua proses pengambilalihan Aset berjalan dengan lancar,” tutur Kompol Teguh Santoso

Dia menegaskan bahwa keberadaannya bersama anggota disana siang tadi adalah untuk menjamin pelaksanaan agar berjalan dengan baik, dan tidak ada pelanggaran hukum serta tidak memihak pada salah satu pihak.

Adapun aset CV.369 yang diambil alih oleh Kurator diwilayah Bojonegoro adalah :
1. No sertifikat SHM No.809 Jl. Rajawali No.34 A, luas 945 M2, pemilik An. Leny Hendrawati.
2. No sertifikat SHGB No.341 Jl. Sawunggaling No.98, luas 583 M2, pemilik An. Leny Hendrawati.
3. No sertifikat SHM No.947 Jl. Teuku Umar, luas 1005 M2, pemilik An. Leny Hendrawati.
4. No sertifikat SHM No.816 Jl. Hayam Wuruk No.109, luas 516 M2, pemilik An. Leny Hendrawati.
5. No sertifikat SHM No.588 Jl. Rajawali, luas 194 M2, pemilik An. Leny Hendrawati.
6. No sertifikat SHGB No.595 Jl. Sawunggaling No.100, luas 203 M2, pemilik An. Leny Hendrawati.
7. No sertifikat SHM No.834 Jl. Hayam Wuruk, luas 142 M2, pemilik An. Leny Hendrawati.
8. No sertifikat SHM No.760, Jl. Hayam Wuruk No.64, luas 525 M2, pemilik An. Goenadi.

Setelah dilakukan pengambilalihan, disetiap tempat perusahaan rokok 369 dipasang papan pengumuman penyegelan yang tertulis, “tanah dan bangunan ini dalam penguasaan Kurator CV.369 Tobacco (Dalam pailit) Goenadi (Dalam pailit) Leny Hendrawati (Dalam pailit) berdasarkan Putusan Pengadilan Niaga no.12/Pdt.Sus-Pailit/2016/PN.Niaga.Sby jo no.12/PKPU/2016/PN.Niaga.Sby tanggal 24 Oktober 2016” dan dipasang larangan dilarang masuk tanpa seijin Kurator.( DAN )

redaksi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

Dua Raperda Pemkab Kotabaru di Sidangkan DPRD Kotabaru

KOTABARU,kabarOne.com- Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kotabaru masa persidangan III Rapat ke-9 tahun sidang 2023/2024 digelar…

3 hours ago

Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur Mengucapkan Selamat Atas dikukuhkan dan diterimakannya SK (PPPK) Formasi tahun 2023

Lamongan,Kabar One.com-Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur beserta jajaran Anggota Legislatif lainnya mengapresiasi langkah…

5 hours ago

Satpol PP Lamongan Gencar Lakukan Pemberantasan Rokok Ilegal

Lamongan,Kabar One.com-Dalam rangka intensifkan pemberantasan rokok ilegal, sebanyak 5.780 batang rokok ilegal di Kabupaten Lamongan…

6 hours ago

GNSTA dan LKD Digelar Pemkab Kotabaru, Arsip Sebagai Sumber Informasi

KOTABARU,kabarOne.com- Pencanangan Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip (GNSTA) dan pemusnahan arsip inaktif pada lembaga kearsipan…

13 hours ago

Ungkapan Mantan Kapolres Kotabaru di Malam Pisah Sambut, Ini Kata Wabup Arul

KOTABARU,kabarOne.com- Malam Ramah Ramah Pisah Sambut Kapolres Kotabaru dari AKBP Dr. Tri Suhartanto kepada AKBP…

17 hours ago

Tiba di Mapolres, AKBP Doli M Tanjung Disambut Hangat

KOTABARU,kabarOne.com- Setelah dilaksanakannya serah terima jabatan Kapolres AKBP Doli M Tanjung, S.I.K yang baru saja…

1 day ago