Categories: DaerahRegional

Gelar Aksi May Day, Ribuan Buruh Padati Jalan Pahlawan Semarang

Kabarone.com, SEMARANG – Ribuan buruh dari berbagai elemen pekerja di Jawa Tengah memenuhi sepanjang Jalan Pahlawan, Semarang Selasa (1/5).

Mereka dengan lantang menyuarakan aspirasinya  secara bergantian di titik pusat perayaan Hari Buruh Nasional atau yang kerap disebut May Day di depan kantor Gubernur Jateng.

Ketua DPD Federasi Kesatuan Serikat Pekerja Nasional (FKSPN) kota Semarang Heru Budi Utoyo menyuarakan masih banyak persoalan pekerja yang hingga hari ini belum terselesaikan dengan baik oleh Pemerintah dan perangkat birokrasinya.

Dimana persoalan antara pekerja dan pengusaha pada hakikatnya, hingga saat ini hanyalah persoalan pemenuhan hak normatif semata (jaring minimal kesejahteraan). Namun justeru persoalan pemenuhan hak normatif juga belum mampu dipenuhi oleh Negara.

“Masih banyak pekerja yang berjuang hanya sekedar untuk mencari lapangan kerja yang semakin minim, menjalankan pekerjaan lembur yang berkepanjangan, bekerja ganda selepas pulang dari pabrik, hingga PHK sepihak tanpa pemberian kompensasi yang jelas,” beber Heru

Selain itu menurutnya masih banyak persoalan ketenagakerjaan yang belum terselesaikan, oleh sebab itu KSPN kota Semarang terus bersikap kritis dalam mensikapi setiap kondisi yang ada serta kemunculan dari regulasi yang mengatur mengenai ketenagakerjaan; Menyatukan sikap, pandangan serta tindakan untuk melakukan langkah-langkah konkrit terkait perbaikan kondisi dari para pekerja dan pemenuhan hak pekerja.

Disamping  juga menyerukan kepada Pemerintahan saat ini untuk segera mencabut regulasi yang merugikan pekerja pada umumnya seperti PP No. 78 tahun 2015 tentang Pengupahan, dan Perpres No. 20 tahun 2018 tentang Penempatan Tenaga Kerja Asing. Serta mengambil tindakan yang tegas terhadap pelaku tindak pidana kejahatan ketenagakerjaan.

“Jadikan May Day Sebagai momentum perjuangan untuk menggelorakan perbaikan kesejahteraan dan kondisi kerja,”pungkasnya

Aksi May Day berlangsung aman dan tertib di bawah kendali keamanan pihak Polrestabes Kota Semarang dan di back up oleh Polda Jateng.(Amr)

redaksi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

Dua Raperda Pemkab Kotabaru di Sidangkan DPRD Kotabaru

KOTABARU,kabarOne.com- Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kotabaru masa persidangan III Rapat ke-9 tahun sidang 2023/2024 digelar…

2 hours ago

Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur Mengucapkan Selamat Atas dikukuhkan dan diterimakannya SK (PPPK) Formasi tahun 2023

Lamongan,Kabar One.com-Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur beserta jajaran Anggota Legislatif lainnya mengapresiasi langkah…

4 hours ago

Satpol PP Lamongan Gencar Lakukan Pemberantasan Rokok Ilegal

Lamongan,Kabar One.com-Dalam rangka intensifkan pemberantasan rokok ilegal, sebanyak 5.780 batang rokok ilegal di Kabupaten Lamongan…

4 hours ago

GNSTA dan LKD Digelar Pemkab Kotabaru, Arsip Sebagai Sumber Informasi

KOTABARU,kabarOne.com- Pencanangan Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip (GNSTA) dan pemusnahan arsip inaktif pada lembaga kearsipan…

11 hours ago

Ungkapan Mantan Kapolres Kotabaru di Malam Pisah Sambut, Ini Kata Wabup Arul

KOTABARU,kabarOne.com- Malam Ramah Ramah Pisah Sambut Kapolres Kotabaru dari AKBP Dr. Tri Suhartanto kepada AKBP…

16 hours ago

Tiba di Mapolres, AKBP Doli M Tanjung Disambut Hangat

KOTABARU,kabarOne.com- Setelah dilaksanakannya serah terima jabatan Kapolres AKBP Doli M Tanjung, S.I.K yang baru saja…

1 day ago