Categories: DaerahRegional

Pengembangan Pemukiman, Bukit Maya Butuh Peningkatan Jalan

Kabarone.com, Bangka Barat – Semakin berkembangnya peningkatan jumlah penduduk dengan tumbuhnya sejumlah pemukiman baru di Kampung Bukit Maya, Dusun Sun Tai, Desa Air Gantang, Kecamatan Parit Tiga, Kabupaten Bangka Barat tidak diiringi dengan penyediaan sarana prasarana yang memadai terutama jalan oleh Pemerintah Daerah.

Seperti dikatakan oleh salah seorang tokoh masyarakat Bukit Maya yang juga merangkap Ketua RT (20/9) yaitu Hendra, dalam beberapa waktu kedepan sudah dan akan berdiri antara 30 hingga 50 unit bubung rumah baru. “Kampung ini cepat berkembang. Akan ada tambahan sejumlah rumah baru lagi”, katanya.

Sementara jumlah penduduk lama sekitar 100 kk lebih atau 300-an orang penduduk. Mengingat Kampung Bukit Maya juga belum lama terbentuk sekitar pertengahan tahun 2000-an, perkembangan itu merupakan hal yang membanggakan. Namun dinamika itu tidak diiringi dengan penyediaan sarana prasarana, sehingga ada kesan tertinggal. Untuk itu, harap Hendra agar Pemerintah melalui Dinas terkait diminta membantu mengembangan prasarana jalan terutama pada pemukiman baru tersebut.

“Saya berterima kasih dengan peningkatan jalan yang sedang berlangsung. Namun ada yang masih kurang, yaitu jalan menuju pemukiman baru sangat memprihatinkan. Saya berharap agar hal itu menjadi perhatian pemerintah terutama Dinas PU untuk menganggarkannya ditahun mendatang”, jelas Hendra. Dari pemantauan, jalan dimaksud masih berupa hamparan pasir yang sulit dilewati apabila musim hujan. Perlu peningkatan berupa pemadatan dengan tanah puru dan material lainnya. Sementara dikiri kanan jalan tampak mulai berdiri sejumlah rumah baru. Merupakan rangkaian jalan sepanjang sekitar 3 km yang kondisinya memprihatinkan. (Shd)

redaksi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

PLN UP3 Salatiga, YBM dan LAZiS Berkloaborasi Gelar Semarak Khitan

SALATIGA,kabarone.com - Menjelang peringatan Hari Anak Nasional, PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3)…

17 hours ago

Pertandingan Bola Liga Sentra Indonesia 2024 Dibuka, Ketua Umum Berpesan Jaga Sportivitas

Jakarta Kabarone.com,-Ketua umum Liga Sentra Indonesia Premier Leaque sampaikan pesan agar selalu menjaga sportivitas dalam…

1 day ago

PPDB Jateng Resmi Ditutup, Disdikbud Jateng Ingatkan Satu Hal ini

SEMARANG,kabarone.com - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA dan SMK Negeri Jawa Tengah Tahun Ajaran…

1 day ago

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Lamongan resmi berganti

Lamongan,KabarOne.com-Kepala Kejaksaan (Kajari) Lamongan sebelumnya yang diduduki Dyah Ambarwati resmi digantikan Rizal Edison. Serah Terima…

1 day ago

Agenda Penting Kunjungan Justice Berna Collier ke Bandung,” Sangat Bangga dan Terhormat”

JAKARTA KABARONE Delegasi Australia dan seluruh rombongan berkunjung ke Pengadilan Tinggi Bandung. Di sana mereka…

2 days ago

Hj. Fatma Idiana, Bawa Nama Baik di Kemah Besar Penggalang se-Kalsel

KOTABARU,kabarOne.com- Kontingen Gerakan Pramuka yang akan mengikuti Kemah Besar Penggalang se- Kalimantan Selatan dilepas langsung…

2 days ago