Categories: Hukum

Madarkum, Pemdes Bantan Tua Bengkalis Gandeng Kejaksaan TNI Polri

BENGKALIS,kabarone.com – Agar masyarakat memahami hukum dan peraturan hukum supaya tidak tersandung proses hukum,Pemerintah Desa Bantan Tua Kecamatan Bantan Bengkalis Riau bekerjasama dengan Kejaksaan,TNI Polri melaksanakan gelar sosialisasi penyuluhan hukum bagi masyarakat dan Perangkat desanya,Rabu (13/11/2019) pagi.

Adapun materi penyuluhan hukum kepada masyarakat tersebut menyangkut permasalahan Karhutla,radikalisme dan pungli serta Tindak pidana korupsi.

Kegiatan ini diadakan di aula gedung serbaguna Desa Bantan Tua dan dibuka langsung Kepala Desa Bantan Tua Dian Saputra, S.Pd.I, yang dihadiri Sekcam Bantan Taufik Hidayat, S. St. P, Danramil 01 Bengkalis Mayor Arm Bismi Tambunan, S.E, Kanit Reskrim Polsek Bantan Ipda. Juaksa Hasibuan, SH, Kasubsi Penyidikan Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Bengkalis dan perangkat Desa serta 200 orang masyarakat Bantan Tua.

Sekretaris Kecamatan Bantan Taufik Hidayat, S.St.P dalam sambutannya menghimbau kepada masyarakat yang hadir dalam undangan penyuluhan hukum ini agar dapat memahami dan mensosialisasikannya ke masyarakat luas di Desa Bantan Tua tentang pelanggaran- pelanggaran hukum yang ada dilingkungannya.

Narasumber Danramil 01 Bengkalis Mayor Arm Bismi Tambunan, S.E membahas masalah pencegahan Karhutla dan ancaman hukum terkait pelaku Karhutla.

Kanit Reskrim Polsek Bantan Ipd. Juaksa Hasibuan,SH mengangkat tema Radikalisme dan pungli yang mana radikalisme identik dengan teroris yang mengancam stabilitas negara.Begitu juga pungli merupakan penghambat kemajuan negara dan ancaman hukum bagi pelakunya adalah pidana.

Dan Kejaksaan Negeri Bengkalis melalui Kasubsi Pidsus Ferry Dewantoro Nugroho,SH juga menjelaskan tindak pidana khusus terkait penyelenggaraan keuangan Desa hingga pelanggaran hukum terkait Undang-undang ITE yang lagi marak di masyarakat sanksinya pidana.

Selain pemberian penyuluhan kepada masyarakat, narasumber juga memberi jawaban atas pertanyaan masyarakat yang mengajukan pertanyaan terkait masalah hukum.

Kepala Desa Bantan Tua Dian Saputra, S.Pd.I usai kegiatan penyuluhan hukum ini kepada wartawan.mengatakan kegiatan penyuluhan hukum ini dilakukan agar menciptakan masyarakat sadar hukum (Madarkum) dan tahu akan hukum.

Madarkum (Masyarakat Sadar Hukum) bertujuan untuk meningkatkan kesadaran hukum bagi masyarakat yang dimulai dari keluarga dan dirinya. “Harapan sebenarnya dengan adanya kegiatan penyuluhan masyarakat sadar hukum ini, yang pertama menciptakan masyarakat yang cerdas hukum, yang kedua menjadi pioneer dalam membentuk desa sadar hukum. Hal ini dilakukan agar masyarakat bisa lebih massive lagi dilingkungannya, karena Pemerintah Desa akan berdosa jika banyak warganya yang melanggar hukum akibat ketidaktahuan mereka akan hukum itu sendiri. Diseminasi dan pembudayaan hukum itu harus dilakukan dari mulai komunitas yang paling kecil yaitu Keluarga, ” tandas Kades Dian.***(riau/kbr1)

Redaksi

Recent Posts

Diduga Ada Yang Tak Beres Pada Proyek Rusun Arroyan Pangkalpinang senilai Rp 6,7 Milyar

Pangkalpinang, Kabar One - Proyek pembuatan Rumah Susun (Rusun) Arroyan didalam Komplek Mesjid Arroyan milik…

9 hours ago

Pelepasan Aparatur Peradilan Purnabakti, Ketua Makamah Agung Sampaikan Penghargaan

Jakarta ,Kabarone Makamah Agung melepas dua Aparatur Peradilan yang memasuki purnabakti Ketua Kamar Pembinaan Mahkamah…

12 hours ago

Nama Baru, Wabub Tanah Bumbu Berpasangan Syairi Mukhlis Semakin Santer

KOTABARU,kabarOne.com- Desas desus calon Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru semakin sentar, sebuah nama baru kini…

21 hours ago

ANGGOTA DPD RI, ALEXANDER FRANSISCUS SOSIALISASIKAN EMPAT PILAR DI DUSUN AIR JUNGUK DESA PELANGAS KABUPATEN BANGKA BARAT

Bangka Barat, Kabar One.com - Dalam Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan Indonesia yang diadakan di Dusun…

21 hours ago

Kontroversi Sanksi DK: Sayid Iskandarsyah Pertahankan Posisi Sekjen PWI Pusat

JAKARTA ,Kabar One.com– Sekretaris Jenderal (Sekjen) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Sayid Iskandarsyah, mengklarifikasi pernyataan…

23 hours ago

Wakil MA Bidang Yudisial Sunarto Dampingi Ketua MA Syarifuddin terima kunjungan Delegasi FCA

Jakarta Wakil Ketua Makamah Agung Bidang yudisial Prof Dr Sunarto SH MH mendampingi Ketua Makamah…

23 hours ago