Categories: DaerahRegional

Eksekutif Dan Legislatif Kotabaru Tinjau Posko Cegah Tangkal Covid-19 Diperbatasan

KOTABARU,kabarone.com- Posko jaga cegah tangkal wabah Covid-19 yang berada di perbatasan Kalimantan Selatan- Kalimantan Timur, tepatnya di Desa Sengayam Kecamatan Pumukan Barat Kabupaten Kotabaru di tinjau langsung secara bersamaan oleh Bupati Kotabaru Sayed Jafar dan Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis, Selasa 31/3/2020.

Kedatangan orang nomor satu di Eksekutif dan Legislatif Bumi Saijaan ini untuk memastikan lalu lintas di pintu gerbang perbatasan benar-benar terjaga.

Kita akan cek setiap yang lewat, ini kita lakukan untuk mencegah penyebaran covid-19 dan akan terus kita pantau,ungkap Sayed Jafar.

Mengenai Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis, Sayed Jafar menuturkan akan mempersiapkan semua untuk teman-teman tenaga medis yang menjadi garda depan dalam penanganan covid- 19.

Sementara itu Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis menambahkan, saat ini Dinas Kesehatan yang membackup seluruh Puskesmas di Kotabaru dan telah memesan APD sebanyak 400 set.

Ini merupakan leading sectornya Dinas Kesehatan, jadi teman-teman Puskesmas bisa jalin komunikasi dengan Dinkes untuk mendapatkan APD, terangnya.

Camat Pamukan Barat, Gusti Abdul Wakhid menjelaskan, selain membuat posko jaga cegah tangkal wabah covid-19 di wilayah perbatasan, pihaknya beserta jajaran Forkopimca dan Puskesmas juga terus mensosialisasikan tentang pencegahan covid-19 kepada masyarakat Pamukan Barat.

Ini kita lakukan guna mencegah penyebaran covid-19, apalagi kami berada di perbatasan Kalsel- Tim, ujarnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Kotabaru dan Ketua DPRD juga menyerahkan masker untuk tim yang berjaga di Posko perbatasan.(Hrp)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Ditinggal Kerja, Rumah Ludes Terbakar; Policeline Terpasang

KOTABARU,kabarOne.com- Diduga akibat korsleting listrik, sebuah rumah ludes terbakar di Desa Gunung Sari, RT 006…

13 hours ago

RPJMD Merupakan Produk Daerah, Syairi Mukhlis; RPJPD Bersinergi Dengan RPJPN

KOTABARU,kabarOne.com- Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan produk daerah atau perda yang sudah disepakati…

14 hours ago

Inspektorat Kabupaten Lamongan Sidak Rutin Di 6 Desa Kecamatan Sugio

LAMONGAN, Kabar One.com- Tim Inspektorat Pembantu (Irban) wilayah Kabupaten Lamongan segera memeriksa 6 (enam) Kepala…

2 days ago

Antisipasi Banjir, Camat Gambir Pimpin Gerebek Lumpur RW 02 di Kel Petojo Utara

JAKARTA, Kabar One.com : Dalam rangka mengantisipasi banjir saat memasuki musim penghujan, Pemprov DKI Jakarta…

2 days ago

PN Jakarta Utara Sidangkan Perkara Penipuan dan TPPU Bisnis Cangkang Kelapa Sawit Terdakwa TM Hawari Cs

Jakarta, Kabarone.com,-Terdakwa TM Hawari yang didakwa bersama-sama dengan Ir. Dwi Dharma Sugari, Candra Setiawan (sidang…

3 days ago

Waka Komisi III DPR RI, Kunker Pengadilan Tinggi makasar

Jakarta, KABARONE : Ketua Pengadilan Tinggi Makassar Dr. H. Zainuddin, S.H., M.Hum. mengharafkan Komisi III…

3 days ago