Categories: Hukum

Sudinhub Jakpus Angkut Kendaraan Roda Dua Dari Trotoar Jalan Salemba Tengah

Jakarta Kabarone.com,-Petugas Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Pusat terpaksa memberikan tindakan tegas dengan melakukan penertiban mengangkut sejumlah kendaraan roda dua yang ter parkir diatas trotoar Jalan Paseban Tengah, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, 2/02/2022.

Kendaraan bermotor yang parkir sembarangan berderet di atas trotoar (lahan pejalan kaki) depan Rumah Sakit (RS) Abdul Radjak itu, merupakan tindak lanjut dari keluhan masyarakat karena terganggu arus lalu lintas di kawasan tersebut.

Sebagaimana disampaikan Ricky, Kepala Seksi Operasional (Kasiop) Sudinhub Jakarta Pusat, pada wartawan, bahwa penertiban yang dilakukan Sudinhub berkolaborasi dengan aparat Kepolisian Lalu Lintas dalam kegiatan Lintas Jaya tersebut, karena lokasi yang digunakan untuk parkir tersebut bukanlah lahan parkir yang diresmikan (ilegal).

“Lahan yang dijadikan parkir itu merupakan lahan yang peruntukannya untuk fasilitas umum pejalan kaki, namun dijadikan lahan parkir sehingga sangat mengganggu kepentingan umum,” ucapnya.  

Menurut Ricky, petugas menertibkan kendaraan roda dua, dengan mengangkut menggunakan mobil operasional Sudinhub dengan membawa ke kantor Sudinhub Jakarta Pusat di Jalan Pasar Senen, Jakarta Pusat. Selanjutnya akan di data dan diberikan tindakan langsung (Tilang).

“Sebanyak 12 unit kendaraan roda dua diangkut dari lokasi parkir liar tersebut diamankan dan diberikan tindakan saksi bayar Tilang,” ujarnya. 

Penulis : P.Sianturi

Redaksi

Recent Posts

Antusiasme Masyarakat Membludak! Ruang Merdeka Gelar Lapak Gratis di Kenjeran

SURABAYA, kabarOne.com- – Ruang Merdeka kembali mengadakan kegiatan lapak gratis yang kali ini bertempat di…

10 hours ago

Bawas MA Diminta Periksa Hakim PN Jakut Dugaan Pelanggaran Perundang Undangan dan Kode Etik Hakim

Jakarta ,Kabarone.com,-Ketua Badan Pengawasan Mahkamah Agung (Bawas MA), Hakim Pengawas Pengadilan Tinggi (PT) Jakarta dan…

10 hours ago

Chairil Anwar; Operasi Sisir PBB- P2 Bantu Warga Yang Jauh Dari Perkotaan

KOTABARU,kabarOne.com- Bapenda Kotabaru melaksanakan kegiatan Operasi sisir PBB-P 2 di tiap Kecamatan salah satunya di…

22 hours ago

Dibuka Jalur Mandiri, UKT dan IPI 2024 Unnes Tidak Naik

SEMARANG,kabarone.com - Universitas Negeri Semarang (Unnes) membuka kesempatan calon mahasiswa untuk bergabung melalui Seleksi Mandiri…

24 hours ago

Kapolres Kotabaru Serahkan Bantuan Kursi Roda, Ini Apresiasi Anggota DPRD Kotabaru

KOTABARU,kabarOne.com- Sebagai bentuk kepedulian dan wujud empati jajaran Polres Kotabaru dalam menyambut moment Hari Bhayangkara…

24 hours ago

Dorong Sumsel Lumbung Pangan, MMN Sumsel Gelar Latihan Kepemimpinan dan LDO

Palembang ,Kabar One.com- Maritim Muda Nusantara Sumatera Selatan sukses menggelar Seminar Kepemimpinan dan Latihan Dasar…

1 day ago