Categories: Metropolitan

Hari Ulang Tahun Ke-32 PAWARTA JATIM: Kompak dan Guyub Rukun

Jakarta_Kabar One.com-Paguyuban Warga Jakarta Asal Jawa Timur (PAWARTA JATIM) tepat tanggal 16 Desember 2023 genap berusia 32 Tahun.

Dalam rangka memaknai Peringatan Ulang Tahun Ke-32 PAWARTA Jatim, Herry Andriyanto sebagai Ketua Umum PAWARTA Jatim mengingatkan akan pentingnya semangat persatuan dan kerukunan sebagaimana nilai-nilai yang menjadi dasar didirikannya PAWARTA Jatim 32 Tahun yang lalu.

“Bahwa semangat persatuan dan kesatuan, kerukunan, kebersamaan, dan gotong royong merupakan hal-hal yang perlu senantiasa dipelihara dan dikembangkan secara terus menerus dalam kehidupan berbangsa dan bernegara” tegas Cak Herry panggilan akrabnya.

Sementara itu, Kepala Badan Penghubung Daerah Provinsi Jawa Timur Zainal Fanani juga menyampaikan harapan dan pesannya dalam Peringatan Ulang Tahun Ke-32 PAWARTA Jatim ini.

“Selamat Ulang Tahun Ke-32 PAWARTA Jatim, Semoga kita semua senantiasa diberikan Kesehatan dan selalu dalam lindungan Allah SWT serta semoga PAWARTA JATIM menjadi paguyuban yang semakin maju dengan program yang berkualitas” harap Zainal Fanani sebagaimana dikutip dalam Instagram bapengda_jatim.

Turut pula menyampaikan harapan akan peran PAWARTA dalam Peringatan Ulang Tahun Ke-32 PAWARTA Jatim ini sesepuh dan Pembina PAWARTA Jatim Soen’an Hadi Poernomo.

“PAWARTA bisa berperan sebagai wadah keguyuban, kebersamaan warga Jawa Timur di Jakarta. Membantu sebagai penghubung Pemda/masyarakat Jawa Timur dengan pemerintah/lembaga/perusahaan/organisasi yang ada di Jakarta. Juga mendukung atau inspirator bagi Pemda Provinsi/Kabupaten/Kota/masyarakat di Jawa Timur”, pesan Soen’an yang juga Dosen di IISIP Jakarta ini.
Perlu diketahui bahwa Paguyuban Warga Jakarta Asal Jawa Timur (PAWARTA JATIM) sendiri secara resmi didirikan pada tanggal 16 Desember 1991.
(Huda)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Waduk Rawa Sekaran Banyak Di Alih fungsikan, Warga Kesusahan Air

By :Amin Santoso Ketua umum Forum Kajian Informasi Strategis ( FORKAIS) Lamongan,Kabar One.com-warga Desa Sekitar…

27 mins ago

PLN IP UBP Semarang Bersinergi IZI Jateng Dalam Program Pelayanan Masyarakat di Karimunjawa

JEPARA, kabarone.com- PT PLN Indonesia Power (IP) UBP Semarang bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia…

1 hour ago

Gedung Baru KPU Kotabaru Diresmikan, KPU Mampu Maksimalkan Kinerja

KOTABARU,kabarOne.com- Gedung Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotabaru diresmikan Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar, S.H…

4 hours ago

Putusan Pengadilan Cederai Rasa Keadilan Mantan Direktur PT.Blue Bird Dihukum Denda Pembayaran Beranak Cucu

Jakarta ,Kabarone.com,-Psikolog dr Mintarsih Abdul Latief, bagaikan menelan pil pahit, lantaran dihukum membayar denda, agar…

6 hours ago

Sentra Gakkumdu Polres Kotabaru, Kasatreskrim Terima Piagam Apresiasi

KOTABARU,kabarOne.com- Bawaslu Provinsi Kalimantan Selatan berikan piagam apresiasi kepada Tim Sentra Gakkumdu Polres Kotabaru bertempat…

6 hours ago

Penuhi Janji, Wabub Kotabaru Serahkan Beasiswa Untuk Warga Desa Langadai

KOTABARU,kabarOne.com- Dua kakak beradik, Miftahul Alpirania (14) dan Ahmad Paisal Ajni (12) warga Desa Langadai…

7 hours ago