Daerah

Jadikan Daerah Bebas dari Praktik Korupsi, Inspektorat Kotabaru Gelar Sosialisasi Anti Korupsi

KOTABARU,kabarOne.com- Pemerintah Kabupaten Kotabaru melalui Inspektorat menggelar Sosialisasi Antikorupsi dalam rangka upaya pencegahan korupsi, dengan menghadirkan langsung Ketua Forum Aksi Penyuluh Anti Korupsi Provinsi Kalimantan Selatan di Ballroom Grand Surya, Senin (4/11/24).

Sosialisasi dihadiri oleh Asisten I Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Kotabaru, Anggota legislatif, SKPD, Perwakilan Camat, Guru serta beberapa perwakilan pengusaha di Kabupaten Kotabaru.

Asisten I Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Drs. H. Minggu Basuki, M. AP dalam sambutannya mewakili Bupati Kotabaru memberikan apresiasinya serta menyambut baik atas dilaksanakannya Sosialisasi yang dilaksanakan inspektorat kabupaten kotabaru.

“Upaya pemberantasan kopursi tidak cukup hanya dengan membuat peraturan perundang-undangan saja namun juga yang lebih penting adalah membangun mental orang-orang yang dapat memberantas korupsi itu sendiri,” ujar Minggu Basuki.

Pemerintah daerah berkomitmen untuk melakukan pencegahan korupsi secara serius dan terencana melalui sosialisasi ini.

“Saya ingin meningkatkan pemahaman dan kesadaran kita semua tentang pentingnya integritas dalam sosialisasi ini akan dibahas berbagai upaya yang telah dan akan dilakukan oleh pemda, mulai dari transparansi dalam pengelolaan anggaran, penerapan sistem e-government hingga penguatan pengawasan internal,” tambahnya.

Kata Basuki, atas nama pemerintah daerah, ia mengajak semua pihak untuk berperan aktif dalam mencegah korupsi.

“Jadikan daerah kita bebas dari praktik korupsi, karena setiap langkah kecil yang kita ambil akan memberikan dampak besar bagi masa depan yang lebih baik,” imbaunya.

Melalui sosialisasi ini harapannya peserta akan dapat memperoleh informasi yang komprehensif mengenai anti korupsi menjadi landasan untuk dapat meningkatkan integritas dan bersinergi untuk bersama melawan serta korupsi, mewujudkan pemerintahan yang bersih dan berwibawa.(HRB)

By; Herpani

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Kejari Lamongan di Minta Usut Bantuan JASMAS Dari Anggota DPRD Lamongan

Lamongan,Kabar One.com-Dugaan Korupsi Dana bantuan jaringan aspirasi masyarakat (Jasmas) pemerintah daerah Kabupaten Lamongan di wilayah…

2 hours ago

Anggota Polsek Laren Cegah Terjadinya Kebakaran Hutan Serta Lahan

Lamongan,Kabar One .com-Dalam upaya mencegah dan mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan Karhutla, Anggota Polsek…

3 hours ago

Selama 3 Hari Digelar, MF2AF Ditutup Minggu Basuki

KOTABARU,kabarOne.com- Digelar selama 3 hari sejak tanggal 1 November 2024, Meranti Putih Performance Art Fest…

6 hours ago

Proyek Penyediaan Papan Aset Milik Pemda JakTim Tetancam Dilaporkan Ke APH

Jakarta, kabarone.com Penyediaan papan nama aset milik pemda, di Suku Badan (Suban) Pengelola Aset, Kota…

6 hours ago

Anggota Polsek Babat Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas di Depan SMPN 1 Babat Pada Jam Sekolah

Lamongan, Kabar One.com-Memberikan pelayanan prima, anggota Polsek Babat, melakukan pengaturan arus lalu lintas di depan…

7 hours ago

Bareskrim Polri Serahkan Tersangka Putri dan Razman Arif Nasution Ke Penuntut Umum Kasus Pencemaran Nama Baik

Jakarta Kabarone.com,- Tim Jaksa Penuntut Umum pada Kejaksaan Tinggi Jakarta dan Kejaksaan Negeri Jakarta Utara…

18 hours ago