Categories: Politik

KPUD Buton bakal tetapkan Paslon Tunggal Umar-Bakry

Kabarone .com , Buton – Jika tidak ada aral melintang, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD ) Kabupaten Buton bakal kembali menetapkan Pasangan Samsu Umar Abdul Samiun dan La Bakry (Umar – Bakry) pada Tanggal 29 November ini, sebagai Calon Tunggal pada Pilkada 2017 mendatang.

Salah satu Komisioner KPUD Buton, La Rusuli, ketika dikonfirmasi, Selasa (22/11/2016), mengatakan, terkait hal itu terlebih dahulu pihaknya melakukan berkoordinasi baik dengan KPU Provinsi Sultra maupun KPU RI.

“Kita rencanakan Tanggal 29 ini kita akan tetapkan, pasti ada jadwalnya, dan kita akan sampaikan,” katanya melalui telepon selulernya.

Meski begitu, lanjut La Rusuli,pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Pihak Panwaslu jika ada perubahan terkait jadwal penetapan tersebut.

“Jika ada perubahan jadwal, kita akan komunikasikan juga dengan Panwas,karena itu semua sesuai dengan yang kami sepakati dengan Panwaslu, “ujarnya.

Sebelumnya, KPUD Buton telah membatalkan Penetapan Paslon Umar – Bakry sesuai dengan Putusan Panwaslu Buton yang memerintahkan KPU membatalkan Surat Keputusannya (KPUD) Nomor 43 dan 44 tentang penetapan pasangan calon tunggal dan pansangan calon.

Selain itu, dalam putusannya Panwaslu Buton juga meminta KPU untuk membuka kembali pendaftaran ulang.Dan saat pendaftaran ulang tersebut, H.Hamin dan Farid Bachmid juga kembali mendaftar di KPU , namun ditolak karena tidak memenuhi syarat. (Ali/Andi Jumawi/kabarone.com)

redaksi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

Nama Baru, Wabub Tanah Bumbu Berpasangan Syairi Mukhlis Semakin Santer

KOTABARU,kabarOne.com- Desas desus calon Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru semakin sentar, sebuah nama baru kini…

3 hours ago

ANGGOTA DPD RI, ALEXANDER FRANSISCUS SOSIALISASIKAN EMPAT PILAR DI DUSUN AIR JUNGUK DESA PELANGAS KABUPATEN BANGKA BARAT

Bangka Barat, Kabar One.com - Dalam Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan Indonesia yang diadakan di Dusun…

3 hours ago

Kontroversi Sanksi DK: Sayid Iskandarsyah Pertahankan Posisi Sekjen PWI Pusat

JAKARTA ,Kabar One.com– Sekretaris Jenderal (Sekjen) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Sayid Iskandarsyah, mengklarifikasi pernyataan…

5 hours ago

Wakil MA Bidang Yudisial Sunarto Dampingi Ketua MA Syarifuddin terima kunjungan Delegasi FCA

Jakarta Wakil Ketua Makamah Agung Bidang yudisial Prof Dr Sunarto SH MH mendampingi Ketua Makamah…

5 hours ago

Pakaian Dalam Bekas Masuk Barang Terlarang, Bea Cukai Soekarno Hatta Dinilai “Tidak Becus” Bekerja

Jakarta Kabarone.com,-Kementerian Keuangan Republik Indonesia Cq Direktorat Jenderal (Dirjen) Bea dan Cukai, diminta agar mengevaluasi…

5 hours ago

Baliho Wabub Kotabaru Terpampang di Pusat Kota Bumi Bersujud, Bang Arul For Tanbu

TANAH BUMBU,kabarOne.com- Menjadi pusat perhatian dan menarik bagi masyarakat Tanah Bumbu, Poster Wabub Kotabaru aktif…

17 hours ago