Categories: DaerahRegional

Tabligh Akbar, Kapolres AKBP. Feby D.P. Hutagalung Bersholawat

Kabarone.com, Lamongan – Polres Lamongan menggelar Tabligh Akbar dengan mengajak seluruh elemen masyarakat.Ada sesuatu yang beda diacara tabligh akbar dan sholawat yang digelar oleh Polres Lamongan di Alun-alun Lamongan.Formasi hadrah yang dimainkan anggota TNI-Polri di acara tabliq akbar dan salawat Acara tersebut berlangsung untuk memperingati Isro’ Mi’raj 1439 H. Kamis (26/4).

Acara Tabligh akbar dan salawat semalam selain dihadiri oleh ribuan umat Islam dari berbagai elemen masyarakat, ada penampilan yang menggambarkan kekompakan antara anggota polri dengan TNI.Sebelum salawat oleh sejumlah habib, acara diisi dengan hadrah penampilan kolaborasi para anggota TNI-polri.Para pelaku seni hadrah ini mengenakan seragam masing-masing kesatuan, dipadu dengan surban putih yang dikalungkan di pundak.
Tampil kompak duduk bersama dengan formasi yang menunjukkan kebersamaan antara TNI dan Polri

AKBP. Feby D.P. Hutagalung, saat menyampaikan sambutannya di depan seluruh tamu undangan dan jamaah yang hadir. Kegiatan ini dalam upaya untuk bersama-sama berdoa demi terjaganya kondusifitas saat menjelang pilkada yang dilaksanakan di Jawa Timur khususnya masyarakat Kabupaten Lamongan. Agar masyarakat tetap terjaga aman, nyaman dan damai.

Melalui kegiatan salawat bersama ini akan bisa mengikis adanya sebagian orang yang ingin memecah belah negara, baik oleh sekelompok, perorangan dan oleh negara lain.”Mari menauladani Rasulullah,”ujar Kapolres Lamongan.

“Sebagai bentuk keseriusannya, acara semalam juga dibarengi dengan deklarasi anti hoax.Mari bersama-sama kita berdoa demi tercapainya suasana yang damai dan saling mendukung untuk memberantas segala hal yang berpotensi dapat memecah belah Negara, seperti terorisme, penyeberan berita bohong (Hoax) yang pada akhirnya memecah belah negara,” Tegas Kapolres.

Hadir dalam acara ini diantaranya Kapolres Lamongan AKBP. Feby D.P. Hutagalung, S.IK, MH, Dandim 0812 Lamongan, Bupati dan wakil Bupati Lamongan, Forkopimda Lamongan, Tokoh-tokoh Agama, jajaran anggota Kepolisian Polres Lamongan serta ribuan jamaah yang terdiri dari masyarakat.

Dalam kegiatan ini, Polres Lamongan menghadirkan dua Mubaliq yang turut mengisi kegiatan tersebut yakni Habib KH.Muchsin Alhamid dan KH. Anwar Yahid, serta sejumlah ulama lainnya,pungkasnya (*).

redaksi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

Ditinggal Kerja, Rumah Ludes Terbakar; Policeline Terpasang

KOTABARU,kabarOne.com- Diduga akibat korsleting listrik, sebuah rumah ludes terbakar di Desa Gunung Sari, RT 006…

7 hours ago

RPJMD Merupakan Produk Daerah, Syairi Mukhlis; RPJPD Bersinergi Dengan RPJPN

KOTABARU,kabarOne.com- Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan produk daerah atau perda yang sudah disepakati…

8 hours ago

Inspektorat Kabupaten Lamongan Sidak Rutin Di 6 Desa Kecamatan Sugio

LAMONGAN, Kabar One.com- Tim Inspektorat Pembantu (Irban) wilayah Kabupaten Lamongan segera memeriksa 6 (enam) Kepala…

2 days ago

Antisipasi Banjir, Camat Gambir Pimpin Gerebek Lumpur RW 02 di Kel Petojo Utara

JAKARTA, Kabar One.com : Dalam rangka mengantisipasi banjir saat memasuki musim penghujan, Pemprov DKI Jakarta…

2 days ago

PN Jakarta Utara Sidangkan Perkara Penipuan dan TPPU Bisnis Cangkang Kelapa Sawit Terdakwa TM Hawari Cs

Jakarta, Kabarone.com,-Terdakwa TM Hawari yang didakwa bersama-sama dengan Ir. Dwi Dharma Sugari, Candra Setiawan (sidang…

2 days ago

Waka Komisi III DPR RI, Kunker Pengadilan Tinggi makasar

Jakarta, KABARONE : Ketua Pengadilan Tinggi Makassar Dr. H. Zainuddin, S.H., M.Hum. mengharafkan Komisi III…

2 days ago