Categories: DaerahRegional

Sunoto : Umat Konghucu Indonesia di Bangka, Sanjung Jasa Gus Dur

Kabarone.com,Bangka-Ketua Panitia Pelaksana dalam peresmian Rumah Ibadah Kong Miao/Litang Amal Utama Pemali, dari Majelis Agama Konghucu Indonesia (MAKIN) Kabupaten Bangka, Sunoto mengatakan umat Konghucu Indonesia khususnya di Kabupaten Bangka sangat menghargai jasa Presiden ke-4 Republik Indonesia Abdurahman Wahid atau Gus Dur (alm), karena berkat dialah pada Era Reformasi, kebebasan diberikan kepada umat Konghucu untuk menjalankan ritual agamanya. Bukan hanya ritual agama, ritual budaya yang terkait agama tersebut juga diberikan kebebasan. “Kami berterima kasih kepada mantan Presiden Abdurahman Wahid, sebab berkat kepemimpinan dialah kami bisa seperti ini dapat kebebasan menjalankan ritual dan budaya terkait Agama Konghucu”, kata Sunoto. Hal itu dibeberkannya disela-sela peresmian Rumah Ibadah tersebut pada Kamis (14/2) di Dusun Sigambir, Desa Air Ruai, Kecamatan Pemali, Kabupaten Bangka.

Sementara mengenai pembangunan Rumah Ibadah Kong Miao/Litang Amal Utama itu dapat terlaksana berkat sumbangan bantuan dari masyarakat senilai Rp 750 juta. Sebelumnya realisasi sempat tertunda selama kurang lebih 2 tahun karena masalah dana. Pihaknya sangat berterima kasih terutama kepada Ir. Rudianto Tjen Anggota DPR-RI dan Bahar Buhasan, Anggota DPD-RI asal Propinsi Bangka belitung, sebab kedua orang itu sangat berperan hingga terlaksana pembangunan rumah ibadah tersebut. “Dapat terlaksana berkat sumbangan masyarakat, terlebih ucapan terima kasih kepada Ir. Rudianto Tjen dan Bahar Buhasan”, katanya.

Masih menurut Sunoto, tujuan utama dari pembangunan rumah ibadah dimaksud untuk sarana ibadah Umat Konghucu secara berjamah. “Sebagai sarana umat beribadah secara berjama’ah”, jelasnya. Dalam acara peresmian itu, selain dihadiri oleh 2 Anggota DPR dan DPD-RI beserta ribuan umat, juga turut dihadiri oleh Bupati Bangka, Mulkan SH, MH. Sejumlah calon Legislatif seperti Bambang Patijaya, SE, MM, kemudian Ir. Agung Setiawan, dan calon DPD-RI, Alexander Fransiscus. Dalam rangkaian kegiatan acara turut ditampilkan sejumlah kesenian antar agama yang berkembang di Kabupaten Bangka dari komunitas Islam, Kristen, Budha, Hindu dan Kong Hu Cu yang mencerminkan tingginya tingkat toleransi. Pada bagian akhir acara melalui kupon undian, dibagikan door prize kepada salah seorang umat berupa kulkas dan diberikan langsung oleh ketua Panitia Pelaksana Acara, Sunoto. (Suhardi)

redaksi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

Dua Raperda Pemkab Kotabaru di Sidangkan DPRD Kotabaru

KOTABARU,kabarOne.com- Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kotabaru masa persidangan III Rapat ke-9 tahun sidang 2023/2024 digelar…

7 hours ago

Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur Mengucapkan Selamat Atas dikukuhkan dan diterimakannya SK (PPPK) Formasi tahun 2023

Lamongan,Kabar One.com-Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur beserta jajaran Anggota Legislatif lainnya mengapresiasi langkah…

8 hours ago

Satpol PP Lamongan Gencar Lakukan Pemberantasan Rokok Ilegal

Lamongan,Kabar One.com-Dalam rangka intensifkan pemberantasan rokok ilegal, sebanyak 5.780 batang rokok ilegal di Kabupaten Lamongan…

9 hours ago

GNSTA dan LKD Digelar Pemkab Kotabaru, Arsip Sebagai Sumber Informasi

KOTABARU,kabarOne.com- Pencanangan Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip (GNSTA) dan pemusnahan arsip inaktif pada lembaga kearsipan…

16 hours ago

Ungkapan Mantan Kapolres Kotabaru di Malam Pisah Sambut, Ini Kata Wabup Arul

KOTABARU,kabarOne.com- Malam Ramah Ramah Pisah Sambut Kapolres Kotabaru dari AKBP Dr. Tri Suhartanto kepada AKBP…

21 hours ago

Tiba di Mapolres, AKBP Doli M Tanjung Disambut Hangat

KOTABARU,kabarOne.com- Setelah dilaksanakannya serah terima jabatan Kapolres AKBP Doli M Tanjung, S.I.K yang baru saja…

1 day ago