Categories: DaerahRegional

Ketua NU Kabupaten Bengkalis Kwatir Maraknya Peredaran Narkoba Di Bengkalis

Kabarone.com, Bengkalis- Sebulan belakangan ini, Pulau Bengkalis dihebohkan akan temuan Narkoba dengan puluhan kilogram. Bahkan, dengan kejadian itu semakin menambah buruk wilayah pesisir pulau Bengkalis menjadi pintu masuk barang haram oleh sindikat Internasional.    

Tokoh Masyarakat Kabupaten Bengkalis, Masdaruddin sangat mengkhawatirkan wabah narkoba kian mengancam keamanan lingkungan masyarakat dan generasi muda khususnya Bengkalis.

“Keadaan buruk ini sudah tentu menimbulkan kecemasan di tengah masyarakat, Kita harapkan tindakan pro aktif dari aparat hukum. Jika aparat hukum proaktif menindak jaringan narkoba, InsyaAlllah akan memberi efek jera baik pemakai maupun pengedar yang ada di Bengkalis ini,” kata Masdarudin kepada wartawan,Senin 15 Juli 2019 kemaren. 

Disamping Proaktif Aparat hukum, ditambahkan Masdaruddin. Pencegahan penyalahgunaan narkoba yang efektif juga memerlukan peranan aktif dari segenap lapisan masyarakat. Termasuk di dalamnya orangtua, guru, tokoh masyarakat dan agama, kelompok remaja, dan warga lainnya. 

“Kita mengimbau kepada masyarakat agar memiliki peranan yang sama dalam memberantas peredaran narkoba di Bengkalis ini. Tentunya dimulai dari keluarga dan lingkungan kita. Sangat penting jika mengetahui adanya aktifitas mencurigakan dilingkungan agar melaporkan kepada pihak penegak hukum,” tambah Masdaruddin.***

redaksi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

Perayaan HUT ke-19 PT. Jhonlin Baratama, Ribuan Warga Makan Gratis

Tanah Bumbu,Kabar One.com-Mengambil tempat di Lapangan Bandara Bersujud Tanah Bumbu, PT. Jhonlin Baratama merayakan Hari…

3 hours ago

Dusun Ngablak Desa Kebalandono Adakan Malam Puncak Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79

Lamongan,Kabar One.com - Puncak acara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 warga Dusun Ngablak Desa Kebalandono…

16 hours ago

Malam Puncak Perayaan HUT RI KE 79, DI RW02 Kelurahan Petojo Utara Semarak

JAKARTA KABARONE : Sehat senam bersama bukan hal sekedar kegiatan rutin tetapimerupakan sebuah perayaan kesehatan…

17 hours ago

Malam Puncak Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 Desa Gumantuk Adakan Hiburan Campur sari

Lamongan,Kabar One.com- Patut di apresiasi, Acara malam puncak memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79 Desa Gumantuk…

17 hours ago

Usai Ikuti Sidang Tahunan DPR-MPR RI, Menteri AHY Bertolak ke Kaltim untuk Ikuti Rangkaian Acara HUT ke-79 RI di IKN

JAKARTA ,Kabar One.com- Usai mengikuti Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI-DPD RI…

19 hours ago

Suwanti Kader PDI-P Jabat Ketua DPRD Kotabaru Sementara, Amanah Harus Dijaga

KOTABARU,kabarOne.com- Kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) terpilih menjadi Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau…

1 day ago