Categories: Daerah

Seminar dan Call Of Apers, Pustakawan Dituntut Adaptif

SEMARANG,kabarone.com- Model kepemimpinan yang mampu merangkai berbagai situasi melalui berbagai variabel dan resources merupakan faktor penting agar tetap dapat melakukan pengembangan kapasitas dalam ranah pendidikan

Demikian seperti disampaikan Wakil rektor bidang akademik Prof Zaenuri SE MSi Akt pada Seminar dan Call Of Apers yang diselenggarakan oleh Perpustakaan Rumah Ilmu Universitas Negeri Semarang (Unnes) berkolaborasi dengan Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia Jawa Tengah (FPPTI Jateng), Selasa (22/9/2020).

Selain itu Prof Zaenuri menyampaikan di tengah pandemi Covid-19, pustakawan harus cepat merespon perubahan, dinamis, dan adaptif untuk mengoptimalkan peran civitas akademika.

“Pohon merupakan simbol kepemimpinan Bertumbuh, karena memiliki daya adaptif untuk bertahan hidup, merespon perubahan, dan semua unsur dalam pohon berjalin memberikan manfaat,” tuturnya.

Dr Wiji Suwarno SIP MHum, Kepala Perpustakaan IAIN Salatgia sekaligus Ketua FPPTI Jateng menyampaikan pustakawan tidak perlu bingung untuk melakukan pekerjaanya, justru di tengah pandemi Covid-19 pustakawan dituntut memiliki trobosan dan lompatan-lompatan untuk tetap melakukan layanan.

“Selain menerpakan protokol kesehatan yang ketat, penggunaan teknologi informasi dengan cara mengembangkan sistem perpustakaan, layanan digital librari, dan pemanfaat media merupakan kompetensi yang harus dimiliki pustakawan untuk sekarang ini,” ujar Wiji dalam Seminar bertemakan “Leadership dan Librarian’s Style” ini.

Sementara Dosen Pascasarjana UGM, Ida Fajar Priyanto MA PhD menuturkan sebagai pustakawan harus memiliki jiwa kepemimpinan.

” Setiap orang memiliki potensi menjadi pemimpin. Namun tidak setiap orang berhasil mengembangkan potensinya. Kepemimpinan yang berhasil adalah yang terus bertumbuh,” kata Ida. (Amr)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Dua Raperda Pemkab Kotabaru di Sidangkan DPRD Kotabaru

KOTABARU,kabarOne.com- Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kotabaru masa persidangan III Rapat ke-9 tahun sidang 2023/2024 digelar…

8 hours ago

Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur Mengucapkan Selamat Atas dikukuhkan dan diterimakannya SK (PPPK) Formasi tahun 2023

Lamongan,Kabar One.com-Ketua DPRD Kabupaten Lamongan, H. Abdul Ghofur beserta jajaran Anggota Legislatif lainnya mengapresiasi langkah…

10 hours ago

Satpol PP Lamongan Gencar Lakukan Pemberantasan Rokok Ilegal

Lamongan,Kabar One.com-Dalam rangka intensifkan pemberantasan rokok ilegal, sebanyak 5.780 batang rokok ilegal di Kabupaten Lamongan…

11 hours ago

GNSTA dan LKD Digelar Pemkab Kotabaru, Arsip Sebagai Sumber Informasi

KOTABARU,kabarOne.com- Pencanangan Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip (GNSTA) dan pemusnahan arsip inaktif pada lembaga kearsipan…

18 hours ago

Ungkapan Mantan Kapolres Kotabaru di Malam Pisah Sambut, Ini Kata Wabup Arul

KOTABARU,kabarOne.com- Malam Ramah Ramah Pisah Sambut Kapolres Kotabaru dari AKBP Dr. Tri Suhartanto kepada AKBP…

22 hours ago

Tiba di Mapolres, AKBP Doli M Tanjung Disambut Hangat

KOTABARU,kabarOne.com- Setelah dilaksanakannya serah terima jabatan Kapolres AKBP Doli M Tanjung, S.I.K yang baru saja…

1 day ago