Daerah

Habib Luthfi Terima Honoris Causa, Fathur : Sosok yang Lebih dari Layak

SEMARANG,kabarone.com- Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Habib Luthfi bin Yahya menerima penganugerahan gelar akademisi Doktor Honoris Causa yang diberikan Universitas Negeri Semarang (Unnes), Senin (9/11).

Rektor Unnes Prof Fathur Rokhman mengatakan bahwa Habib Luthfi memiliki perhatian luar biasa dalam menjaga semangat kebangsaan, mengobarkan nasionalisme, mempromosikan Islam moderat, serta persatuan dan kesatuan bangsa.

“Selama lebih dari satu semester kami melakukan kajian terhadap pemikiran, kiprah, karya, dan jasa-jasa beliau dalam bidang dakwah, kebangsaan, dan pemberdayaan umat. Berdasarkan kajian tersebut, Maulana Habib Luthfi bin Yahya adalah sosok yang lebih dari layak untuk menerima gelar tersebut,” ujarnya.

Fathur menjelaskan, Unnes juga menilai Habib Luthfi sebagai seorang ilmuwan yang terlihat dalam tiga hal, yakni kecintaan terhadap ilmu pengetahuan dan kemauan untuk terus mempelajarinya, kecakapan metodologi untuk menggali mengolah dan menyintesiskan pengetahuan baru serta memiliki strategi yang efektif dalam mempublikasikan pemikiran dalam bentuk dakwah yang otentik sehingga dapat diterima semua kalangan. Unsur Agama, Kebangsaan dan perekonomian selalu diangkat Habib Luthfi dalam setiap dakwahnya.

“Habib Luthfi juga kami pandang sebagai ilmuwan , itu kami telusuri dari sosok beliau dalam ilmu pengetahuan baru dan pemikiran untuk semua kalangan terkait hal perdamaian dan nasionalisme, tak hanya untuk Indonesia namun untuk dunia,” imbuh Fathur.

Sementara, atas gelar kehormatan yang diterima, Habib Luthfi menyampaikan rasa terima kasih kepada Unnes dan juga Pemerintah serta Bangsa dan Negara Indonesia.

“Kami sampaikan terima kasih kepada civitas akademika UNNES, dan juga Pemerintah serta bangsa dan negara Indonesia. Yang kami lakukan dan kerjakan tidaklah lebih dari kewajiban makhluk ciptaan Allah dan warga negara. Ini juga hendaknya dilakukan oleh semua yang ada di negeri ini,” tutur Habib Luthfi.

Dalam kesempatan itu, turut hadir Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki serta Menteri Desa PDTT Halim Iskandar juga Duta Besar dari Maroko dan Mesir.

Selain itu, Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen, Budayawan Sujiwo Tejo, sejumlah pemuka dari berbagai agama serta beberapa pejabat tinggi daerah. (Amr)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Waduk Rawa Sekaran Banyak Di Alih fungsikan, Warga Kesusahan Air

By :Amin Santoso Ketua umum Forum Kajian Informasi Strategis ( FORKAIS) Lamongan,Kabar One.com-warga Desa Sekitar…

35 mins ago

PLN IP UBP Semarang Bersinergi IZI Jateng Dalam Program Pelayanan Masyarakat di Karimunjawa

JEPARA, kabarone.com- PT PLN Indonesia Power (IP) UBP Semarang bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia…

1 hour ago

Gedung Baru KPU Kotabaru Diresmikan, KPU Mampu Maksimalkan Kinerja

KOTABARU,kabarOne.com- Gedung Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotabaru diresmikan Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar, S.H…

5 hours ago

Putusan Pengadilan Cederai Rasa Keadilan Mantan Direktur PT.Blue Bird Dihukum Denda Pembayaran Beranak Cucu

Jakarta ,Kabarone.com,-Psikolog dr Mintarsih Abdul Latief, bagaikan menelan pil pahit, lantaran dihukum membayar denda, agar…

6 hours ago

Sentra Gakkumdu Polres Kotabaru, Kasatreskrim Terima Piagam Apresiasi

KOTABARU,kabarOne.com- Bawaslu Provinsi Kalimantan Selatan berikan piagam apresiasi kepada Tim Sentra Gakkumdu Polres Kotabaru bertempat…

6 hours ago

Penuhi Janji, Wabub Kotabaru Serahkan Beasiswa Untuk Warga Desa Langadai

KOTABARU,kabarOne.com- Dua kakak beradik, Miftahul Alpirania (14) dan Ahmad Paisal Ajni (12) warga Desa Langadai…

7 hours ago