Press Tour, Bidhumas Ngejeep Bareng Wartawan dan Komunitas 

SEMARANG,kabarone.com – Dalam rangka liburan akhir tahun, Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Polda Jawa Tengah menggelar Press Tour ngejeep bareng wartawan dan komunitas jeep Jawa Tengah menyusuri kaki Gunung Ungaran, Senin (23/12/2019)

Rombongan Jeep advanture ini mengawali rute dari Hotel Griya Persada Bandungan – desa Guntingan lalu menuju wisata alam Homeland yang berada di ketinggian sekitar 1.300 meter diatas permukakan laut (mdpl) kemudian kembali ke Hotel Griya Persada.

‘ Kita dari Humas Polda Jawa Tengah melaksanakan kegiatan Press Tour ini bergabung dengan komunitas Jeep Hartop yang ada di Jawa Tengah.Ini rekan rekan wartawan, semuanya dengan Polda Jawa Tengah kita melaksanakan liburan akhir tahun,’ Kata Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Iskandar Fitriana Sutrisna.

Mantan Ka SPN Polda Sumsel ini berharap Polda Jateng bersama media bersatu padu salah satunya dalam mengamankan natal dan tahun baru.

Tak hanya berwisata, dalam kesempatan itu Polda bersama Ditlantas Mabes Polri sekaligus memantau tempat-tempat wisata di Jateng.

Dikatakannya, Polda Jateng menjamin pengamanan seluruh tempat wisata dengan mengerahkan sekitar 30.000 pasukan gabungan Polda Jateng, Kodam IV/Diponegoro dan Pemerintah.

“Ada sekitar 200 tempat wisata di Jateng, sesuai instruksi bapak Kapolda kepada seluruh jajaran sampai ke Polsek, dimana tempat yang ada wisatanya itu kita amankan. Para warga yang melaksanakan liburan di tempat wisata, hotel-hotel, di pasar dan mall ini semua kita lakukan pengamanan,” ujarnya.

Kombes Pol Iskandar berharap masyarakat dapat bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban.

“Khusus rekan-rekan yang melakukan ibadah natal ini kita berharap betul-betul dilaksanakan untuk ibadah. Sementara pada masyarakat yang berlibur diharap tidak hura-hura, tidak menyalakan petasan dan tidak mabuk-mabukan,” tandasnya.

Sementara, Amir Fatah perwakilan wartawan unit Polda Jateng menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bidhumas Polda Jateng atas terselenggaranya kegiatan Press Tour 2019.

‘ Kami mengapresiasi dan berterima kasih kepada Polda Jateng terutama Bidhumas, teriring harapan selain menjalin keakraban dan silaturahmi, kegiatan ini bisa menyelaraskan program kehumasan dengan media sehingga sinergitas Polda (Humas) dengan wartawan Unit Polda makin kokoh’ katanya.

Kegiiatan Press Tour yang diikuti puluhan awak media (cetak, elektronik, online) yang tergabung dalam wartawan unit Polda Jateng ini, dilepas langsung oleh Kapolda Jateng Irjen Pol Dr H Rycko Amelza Dahniel, di Mapolda Jateng, Jalan Pahlawan, Semarang.(Amr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *