Dusun Ngablak Desa Kebalandono Adakan Malam Puncak Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79

Daerah125 views

Lamongan,Kabar One.com – Puncak acara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 warga Dusun Ngablak Desa Kebalandono mengada acara dengan sangat meriah, Sabtu [31/08/2024] .

Acara terselenggara berkat  peran serta dan kerjasama warga  Dusun Ngablak melalui Pemuda pemudi Dukuan(PPD) kegiatan dengan dengan  isi penampilan dari tari tarian, paduan suara, dan Dangdut sebagai sarana hiburan untuk warga sekitar setelah beberapa tahun terakhir tidak ada perayaan kemerdekaan.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Desa Dasrun, Sekretaris Desa, Kepala Dusun Ngablak, Tokoh Masyarakat Dusun Ngablak dan beberapa anggota karang taruna dari Dusun Ngablak Desa Kebalandono,acara di isi sambutan dan kemudian dilanjut dengan Dangdut Elekton.

Dalam sambutannya kepala Desa Kasrun mengatakan,” Terima kasih kepada semua warga yang sudah hadir. Semoga acara ini bisa menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan menumbuhkan semangat gotong royong di antara kita semua,

“Suasana kebersamaan dan kegembiraan terlihat jelas sepanjang acara, menunjukan kuatnya ikatan sosial dan budaya di Desa kebalandono,” ujarnya ( Anjani)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *