Tahun 2022 Guru Pendidikan Agama Islam Di Bojonegoro Habis

Daerah, Regional3,093 views

Kabarone.com Bojonegoro – Dunia pendidikan di Kabupaten Bojonegoro khususnya untuk kebutuhan guru mata pelajaran ( mapel ) Pendidikan Agama Islam ( PAI ) untuk tingkat Sekolah Dasar ( SD ) dan Sekolah Menengah Pertama ( SMP ) jumlahnya tiap tahun berkurang sehingga pada tahun 2022 pasti habis.

Ditemui di ruang kerja Sekretaris Dinas Pendidikan kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro Akyar mengatakan” Bahwa kebutuhan guru untuk mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dari tahun ke tahun terus berkurang bahkan tahun 2022 habis”.

Kenyataan seperti itu juga diungkapkan oleh guru Pendidikan Agama Islam tingkat Sekolah Dasar Kusniyadi yang mengajar di salah satu Sekolah Dasar di Kecamatan Kota.” Mulai diangkat sebagai Pegawai Negeri Sipil di lingkungan pendidikan sampai sekarang sebagai guru untuk bidang studi Pendidikan Agama Islam dan sebentar lagi memasuki masa pensiun belum ada pengangkatan PNS baru untuk guru bidang studi Agama Islam bahkan sekarang banyak guru bidang studi Pendidikan Agama Islam yang merangkap ke sekolah lain yang tidak ada gurunya,” ungkapnya Rabu.

Disinggung mengenai permasalahan berkurangnya guru untuk bidang studi Pendidikan Agama Islam dari hasil Rembuk Nasional yang di hadiri oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro bahwa pihak dari Dinas Pendidikan Bojonegoro sudah mengusulkan langsung ke Menteri Pendidikan bahkan Menteri Pendidikan menanyakan langsung ke Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Kata Menpan RB bahwa tidak ada pengangkatan untuk PNS guru bidang studi Pendidikan Agama Islam.

Dari hasil Rembuk Nasional dihasilkan dua poin. Poin pertama untuk mengaktifkan asosiasi MGMP/MKKS/KKG/MGBK dan Komite Sekolah sedangkan untuk poin ke dua segera menerapkan Fullday Scool.(pur)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *