RPTRA Wangi Cipinang Cempedak Diresmikan, Warga Gelar Tasyakuran

Kabarone.com, Jakarta – Ruang Publik Terbuka Ramah Anak (RPTRA) yang merupakan program unggulan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terus digulirkan dan dikembangkan dihampir setiap wilayah padat penduduk. Ini merupakan salah satu bukti keseriusan Pemda dalam memberikan ruang bermain dan bersosialisasi bagi masyarakat khususnya anak dan perempuan.

Hal ini disampaikan Camat Jatinegara Rudy Abu Bakar, saat memberikan arahan dan sambutannya dihadapan para lurah se-kecamatan Jatinegara, para tokoh agama, masyarakat, LMK, FKDM, Karang Taruna, PKK, dan hadirin lainnya, pada acara Tasyakuran atau syukuran atas telah diresmikannya RPTRA Wangi Cipinang Cempedak, yang berada di wilayah RW.09, Kelurahan Cipinang Cempedak, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, pada Rabu pagi (15-3).

“Kegiatan Tasyakuran warga masyarakat di wilayah Cipinang Cempedak ini merupakan ungkapan rasa syukur kepada Allah Swt yang atas ijinNYA telah berhasil diresmikan RPTRA ini oleh Gubernur DKI Jakarta, pada 14 Pebruari 2017 lalu. Saya berharap agar pengurus RPTRA bersama seluruh warga masyarakat untuk terus mendukung seluruh kegiatan edukatif dan kreatif, yang merupakan hak anak khususnya, untuk bermain, berolahraga, bersosialisasi, berkreasi dalam tumbuhkembang mereka, sehingga diharapkan lebih baik dan tepat sasaran,” jelas Camat.

Iapun berharap agar pengurus RPTRA dan orangtua turut mendampingi dan mengawasi anak-anak yang sedang bermain dan menggunakan fasilitas bermain, guna mengantisipasi hal yang tidak diharapkan. “Warga agar tetap menjaga kebersihan dan kenyamanan RPTRA ini, jangan merokok, karena tempat ini diawasi dengan CCTV yang langsung terkoneksi dengan Gubernur,” ungkapnya.

Sebagaimana diketahui, di kota administrasi, Jakarta Timur ditargetkan akan dibangun 20 RPTRA, sementara di Kecamatan Jatinegara sudah berdiri 5 RPTRA, diantaranya di wilayah Kelurahan Cipinang Besar Utara, Cipinang, Rawa Bunga, Bidara Cina dan Cipinang Cempedak.

Camat Jatinegara Rudy Abu Bakar, menghimbau dan mengajak warganya agar tetap peduli terhadap lingkungan, tetangga, untuk selalu guyub, dengan mengedepankan asas musyawarah demi mencapai mufakat dalam setiap persoalan.

Sementara itu saat dikonfirmasi, ketua RW.09 Kelurahan Cipinang Cempedak, H.Muhammad Rahmatullah, LC,MA, sosok pria yang dikenal santun, cerdas dan agamis ini, mengatakan rasa syukur dan bangga atas hadirnya RPTRA Wangi Cipinang Cempedak di wilayah RW.09.

“Dulu ini merupakan Taman Berdiri, yang dikenal kumuh dan ditakuti warga,, Banyak pohon besar dan gelap disini. Tapi kemudian, saya bersama pengurus RW.09 sepakat mengusulkan pada Januari 2016 kepada Pemda untuk dibangun RPTRA.

Alhamdulillah, kami bersyukur dan senang sekarang dapat terealisir. Sayapun berharap agar warga dapat memanfaatnya dengan baik, tetap menjaga kebersihan dan kenyamanannya, serta tingkatkan tali silahturahmi antar warga,” terang H.Muhammad Rahmatullah, LC, MA, yang mempunyai philosofi hidup untuk selalu menjadi manusia yang bermanfaat bagi orang lain. (Deny)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *