Kabarone.com, Bojonegoro – Wakil Gubernur Jawa Timur Drs. H. Saefullah Yusuf hadir dalam acara memperingati Harlah Ke XIV Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) se-Jawa Timur, Sabtu (29/10), yang bertempat di Hotel Aston Bojonegoro dengan tema “Melalui Harlah Ke XIV, Kita Optimalkan Potensi Sumber Daya IGRA untuk kemajuan di Roudhatul Athfal”. Turut hadir diantaranya Bupati Bojonegoro Suyoto, Dandim 0813 Letkol Inf Hery Subagyo , Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu Sri Bintoro.
Wakil Gubernur Jawa Timur Drs. H. Saefullah Yusuf dalam sambutanya mengatakan, bahwa guru adalah pekerjaan orang-orang yang mulia. “Saya ingin keserempet amal dari para guru IGRA yang memintarkan para adik-adik usia dini. Saya mengajak pada guru IGRA agar cinta propesi karena dengan cinta propesi kita akan total dalam mengajar para anak didik usia dini, semoga kedepan amal ibadah kita akan menanti,” ungkapnya.
Namun dirinya menyayangkan kesejahteraan para guru yang menurutnya masih sangat kurang. Ia pun berharap kedepan kesejahteraan guru dapat meningkat.
“Saya sayangkan kesejahteraan para Guru IGRA ini sangat kurang. Kedepan semoga para guru IGRA yang memintarkan anak usia dini yang sebelumnya belum bisa apa-apa menjadi bisa apa-apa, kedepan kesejahteraannya diperhatikan Pemerintah dan Nantinya dibayar oleh Negara. Karena pendidikan yang pertama adalah Pendidikan Usia dini,” paparnya.
Lebih lanjut menurutnya, bahan baku dari pendidikan adalah Pendidikan di IGRA. Dikarenakan sebagai penentu untuk Kemajuan Bangsa .
Disela sambutanya, ia pun berpesan agar para Guru IGRA menanamkan disiplin sebagai sarat kemajuan bangsa. “Mari kita tanamkan kedisiplinan agar kelak para anak didik kita bisa bersaing dengan warga asing, ungkap Gus Ipul. (DAN)