Kapolres Lhokseumawe Jemput “Kue Surga” di Kediaman Warga Penderita Sakit Menahun

Daerah290 views

Lhokseumawe, KabarOne – Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH mengunjungi warga di Kecamatan Banda Sakti dan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Jumat (20/8/2021) pagi, kegiatan tersebut dalam rangka menyerahkan bantuan program “Kue Surga”.

Adapun kediaman warga yang dikunjungi pria nomor satu di jajaran Polres Lhokseumawe ini, yaitu rumah Mukhtar Daud (63) di Gampong Tumpok Teungoh, yang mengalami lumpuh. Kemudian, Nurhayati (58) di Gampong Uteun Bayi, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe menderita sakit lumpuh menahun.

Selain itu, Kapolres juga menyempatkan diri menjenguk warga lainnya di wilayah Kecamatan Muara Dua, yakni Riko Marsuya (26) yang mengalami sakit bawaan lahir. Selain mengunjungi, AKBP Eko Hartanto juga memberikan motivasi kepada warga tersebut dan mendoakan agar diberikan kesembuhan oleh Allah SWT.

“Ada sedikit bantuan dari saya, semoga ini dapat membantu dan meringankan keluarga yang sedang sakit, dan bagi kelurga yang sedang sakit semoga cepat sembuh,” ujar Kapolres Lhokseumawe kepada salah seorang warga penerima bantuan program “Kue Surga”.

Bantuan tersebut, sebut Kapolres, merupakan wujud kepedulian Polri khususnya Polres Lhokseumawe kepada masyarakat di wilayah hukum yang sedang membutuhkan bantuan. Diharapkan, dapat membantu meringankan beban ekonomi dan kebutuhan lainnya di masa pandemi COVID-19.

Sementara itu, salah seorang penerima Bantuan, Mukhtar Daud mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan bantuan yang diserahkan Kapolres Lhokseumawe. “Kami sekeluarga sangat berterimaksih kepada Bapak Kapolres Lhokseunawe yang telah memberi bantuan kepada kami semoga Allah SWT membalas kebaikan Bapak,” jelasnya.(*fadhil)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *