Penyusunan RKPD Tahun 2019 Target Pemkab. Lamongan, Pengembangan Perekonomian melalui Optimalisasi Potensi Daerah

Daerah, Regional956 views

Kabarone.com, Lamongan – Musrenbang Penyusunan RKPD Tahun 2019 ini merupakan acara rutin tahunan dalam proses perencanaan pembangunan daerah Kabupaten Lamongan dengan tujuan menyelaraskan prioritas dan sasaran pembangunan daerah/ kabupaten dengan arah kebijakan, prioritas dan sasaran pembangunan daerah propinsi, mengklarifikasi usulan program dan kegiatan yang telah disampaikan masyarakat kepada pemerintah daerah pada Musrenbang Kecamatan dan/atau sebelum musrenbang RKPD Kabupaten dilaksanakan dan Menyepakati prioritas pembangunan daerah serta program dan kegiatan prioritas daerah, Kamis (23/03).

Hal tersebut dijelaskan oleh Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Lamongan.Mursyid, dalam kegiatan Musrenbang Penyusunan RKPD Tahun 2019 di Pendopo Lokatantra mengatakan, “Pemerintah Kabupaten Lamongan telah mengintegrasi terkait perencanaan dan penganggaran untuk pembangunan tahun 2019 mendatang.

“Perencanaan dan penganggarannya untuk tahun 2019 sudah terintegrasi secara online. Sedangkan untuk rekap entri data berbasis website e-planning dengan aplikasi SIPPD dari 27 kecamatan yang telah terverifikasi sebanyak 3.105 usulan dengan total dana sebesar Rp. 984.017.575.609,00. Slanjutnya total usulan belanja pembangunan yang di danai dari APBD Kabupaten yakni sebesar Rp. 1.963.688.905.814” jelas Mursyid, saat di acara Musrenbang.

Menurutnya lagi, hal tersebut sudah sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 pengganti Permendagri Nomor 54 Tahun 2010 pasal 14, yakni penyusunan RPJP-RPJMD dan RKPD berbasis e-planning, pasal 177 bahwa program dan kegiatan dalam KUA-PPAS dan R-APBD harus konsisten dengan program dan kegiatan yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan pmbangunan daerah (RPJP-RPJMD-RKPD).

Lanjutnya, “menurut Kepala Badan Pengelolaan Keuangam dan Aset Daerah (BPKAD) Lamonan, Sulastri, menerangkan, “Pendapatan Daerah di Tahun 2019 diperkirakan mengalami kenaikan secara agregat sebesar 1,10 % dari nilai anggaran sebelumnya Rp. 2.584.482.310.000 menjadi Rp. 2.612.863.770.000. Sedangkan pada Belanja Daerah Tahun 2019 diperkirakan mengalami penurunan disebabkan turunnya proyeksi penerimaan pembiayaan dan tipisnya kenaikan di sisi proyeksi pendapatan. Proyeksinya turun dari Rp. 2.611.732.310.000 menjadi Rp. 2.610.113.770.000 atau turun 0,06%. Sehingga terjadi surplus Rp. 2.750.000.000 yang akan dikurangi pembiayaan netto sebesar Rp. 2.750.000.000. Sehingga Silpa tahun berjalan adalah nol,” terangnya.

Dalam kesempatan ini Bupati Lamongan, Fadeli, di hadapan kurang lebih 350 peserta Musrenbang yang hadir, yang terdiri dari Anggota DPRD, Kepala PD, Camat beserta delegasinya, Perguruan Tinggi, LSM, Organisasi Profesi, Organisasi masyarakat, serta perwakilan dunia usaha di Kabupaten Lamongan mengungkapkan, bahwa tema pembangunan tahun 2019 diarahkan pada Pengembangan Perekonomian melalui Optimalisasi Potensi Daerah.

“Sejalan dengan tema tersebut maka program-program pembangunan difokuskan untuk mendukung pencapaian 10 (sepuluh) Indikator Kinerja Utama (IKU) di tahun 2019 yakni IPM 71-71,30, Persentasi Pertumbuhan Ekonomi 5,58-6,58%, PDRB per kapita Rp. 35.460.000, inflasi 3-4%, indeks gini 0,316-301, indeks infrastruktur 78,67, Indeks kualitas lingkungan hidup 66,32, Indeks Reformasi Birokrasi 61,5, Persentase penduduk miskin 13,6-11,96% dan TPT 4,11-3,22%”, Tandas Fadeli.

Lebih lanjut, hasil yang diharapkan dari penyelenggaraan forum ini adalah masukan dari PD Kabupaten Lamongan, Kecamatan dan para stakeholders untuk perbaikan dan penyempurnaan Rancangan RKPD Kabupaten Lamongan Tahun 2019 menjadi Rancangan Akhir RKPD yang diarahkan dalam rangka pencapaian sasaran prioritas pembangunan yang ditetapkan dan kesepakatan tentang rumusan program/kegiatan prioritas yang sudah dipilah berdasarkan sumber pembiayaan dari APBD Kabupaten, APBD Propinsi, APBN dan sumber pendanaan lainnya Tahun 2019,” pungkasnya (pull/ian/pur).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *