Jelang Liga 1, Persela Lamongan Gelar Khotmil Qur’an dan Doa Bersama

Daerah276 views

Lamongan,kabarone.com-Bupati Yes Ingin Pemain Jaga Keseimbangan fisik dan pengendalian emosi sangat penting bagi seorang pemain sepak bola untuk mendapat kemenangan. Hal itu diutarakan Bupati Lamongan Yuhronur Efendi dalam acara Khotmil Qur’an dan Doa Bersama untuk Persela Lamongan dalam menyambut turnamen Liga 1 di Pendopo Lokatantra, Kamis (25/8) malam.

Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati Lamongan Abdul Rouf, Coach Iwan Setiawan , Tim dan Manajemen Persela serta jajaran Forkopimda Lamongan.

Bupati Yuhronur Efendi mengatakan selain keseimbangan fisik, seorang pemain sepak bola juga harus menjaga emosionalnya agar dapat memenagkan pertandingan.

“Keseimbangan dalam permainan bola itu kita semua sudah tahu. Sebaik-baiknya permainan dan skill kita, juga tidak terlepas dari spirit dari kerohanian kita. Untuk itu keseimbangan terus kita jaga, antara fisik dan emosional. Jika tidak ada keseimbangan dalam mengatur ritme tentu pertandingan tidak dapat dimenangkan dengan baik.” kata Bupati yang akrab disapa Pak Yes itu.

Bupati Yes juga menyakini, selain mental fisik, pemain juga harus dilatih secara spiritual agar dapat memenangkan pertandingan dengan baik.

“Saya yakin secara teknis, secara fisik pemain ini sudah dilatih oleh Coach Iwan, namun pada malam hari ini kita melatih spiritual. Mudah-mudahan salah satu upaya kita pada malam hari ini membantu kita dalam spiritual kita. Semoga dengan Khotmil Quran yang telah digelar sejak tadi sore membawa keberkahan bagi kita semua dan tentu kemenangan kita semua,” terang Bupati Yes.

Setelah mengantongi izin, kompetisi Liga 1 musim 2021/2022, lanjut Bupati Yes, akan menjadi semangat dan kemenangan baru untuk Laskar Joko Tingkir, kesebelasan kebanggaan warga Lamongan.

Selain itu, Bupati Yes juga mengungkapkan apresiasinya atas support dan partisipasi seluruh suporter Persela di seluruh Indonesia.

“Terima kasih atas segala support dan partisipasinya seluruh LA Mania di manapun kalian berada, kita akan segera memulai liga 1 ini dan mudah-mudahan tidak ada halangan dan kendala. Persela ini sudah menjadi identitas Lamongan menjadi harapan masyarakat Lamongan. Liga 1 2021 menjadi semangat dan kemenangan baru. Mari kita jaga kebersamaan Persela,” tukas Bupati Yes. ,[AS]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *