Arutmin Borneo Run Digelar Peringati HUT Arutmin Ke- 41, Event Terbesar Di Pulau Kalimantan

Daerah381 views

BANJARBARU,kabarOne com- Arutmin Borneo Run 2022 yang digelar di Kota Banjarbaru Kalimantan Selatan, ini jadi event lari terbesar di pulau Kalimantan yang berhasil tembus 3.500 pelari dari berbagai daerah di Indonesia.

Arutmin Borneo Run merupakan ajang lari berskala nasional pertama yang diselenggarakan di bumi Kalimantan Selatan, minggu 6/11/2022.

Aldian Ketua Panitia Arutmin Borneo Run 2022 mengatakan , selain jarak lari 10 kilometer, tahun ini ada kategori jarak 21 kilometer atau half marathon yang ternyata menyedot para pelari nasional untuk ikut berpartisipasi.

Kata Aldian, jarak lari 10 kilometer masih menjadi primadona dengan diikuti paling banyak peserta yakni 3.111 orang.

Selain kategori umum putra dan putri, ada juga kelas master 45 tahun ke atas dan kategori khusus pelajar termasuk peserta internal karyawan Arutmin.

Untuk 10K rute yang dilintasi seputaran kawasan Kantor Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, sedangkan 21K sampai ke Jalan Trikora dan Jalan Palm untuk kembali finis di titik yang sama dengan 10K di depan Gedung Utama Setdaprov Kalimantan Selatan.

Mulai tahun ini sistem pencatatan waktu realtime menggunakan BIB atau nomor dada yang dilengkapi dengan timing chip oleh masing-masing pelari, serta standar pelaksanaan yang sudah mengikuti aturan nasional yang tidak kalah dengan event lari di Indonesia saat ini, sebut Aldian.

Ini sebagai bentuk komitmen kami agar Arutmin Borneo Run menjadi agenda nasional untuk lomba lari yang setiap tahun terus meningkat pesertanya dan diikuti banyak atlet top Indonesia, katanya.

Diketahui Arutmin Borneo Run menjadi agenda rutin dalam rangka HUT Arutmin yang tahun ini menginjak usia 41 tahun dan merupakan penyelenggaraan yang ke-14 kali.

Ajang ini juga merupakan program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat (PPM) PT Arutmin Indonesia yang memiliki daerah operasi Tambang Batu bara terbentang di tiga Kabupaten di Kalimantan Selatan, yaitu Kabupaten Tanah Laut, Kabupaten Tanah Bumbu dan Kabupaten Kotabaru.

Tahun ini memperebutkan total hadiah Rp 270 juta untuk para pemenang masing-masing kategori, panitia juga menyediakan puluhan hadiah undian seperti lima ponsel, lima smart watch, satu kulkas, tiga sepeda gowes, dua sepeda lipat, lima sepeda listrik, lima sepeda motor dan grand prize berupa satu unit motor trail.(HRB)

By; Herpani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *