Pelajar di Bojonegoro ikuti seleksi Menjadi Bupati Sehari Bojonegoro

Daerah, Regional854 views

Kabarone.com, Bojonegoro – Menjadi Bupati mungkin sebagian besar orang sangat mustahil ,tapi tidak bagi kabupaten Bojonegoro memberikan kesempatan bagi warga Bojonegoro untuk menjadi bupati sehari semisal  Hari ini, senin (21/11) dilakukan proses seleksi awal Kang Yoto Leadership Challange 2016, yang dilakukan serentak di tiga sekolah.

Pemilihan lokasi seleksi ini, didasarkan pada sampling wilayah, yaitu wilayah barat diadakan di SMA N 1 Padangan, wilayah tengah diadakan di SMAN 1 Bojonegoro dan Wilayah Timur di SMAN 1 Sumberrejo. Peserta seleksi ini diikuti oleh seluruh ketua Osis dan Sekretaris dari SMA, SMK, MA Negeri dan Swasta diseluruh Kab. Bojonegoro.

Proses seleksi ini meliputi 2 tahap, yang pertama peserta diwajibkan mengikuti tes tulis dan tahap selanjutnya melakukan orasi /kampanye untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati. Dari proses ini akan dipilih 7 orang peserta ditiap wilayahnya untuk menjadi 1 orang Bupati, 1 orang Wakil Bupati, 5 orang pengamat.

“Acara ini selain untuk menyiapkan generasi masa depan yang tangguh, juga bertujuan untuk mendapatkan ide pembangunan dari generasi muda. Selain itu juga, ini adalah proses dari Open Government Partnership.” Kata Heru Sugiharto, Kabag Humas dan Protokol Pemkab Bojonegoro.

Sebelum menjadi Bupati dan Wakil Bupati, peserta terpilih akan mendapatkan pembekalan dan orientasi dari Bagian Humas dan Protokol Pemkab Bojonegoro ( DAN )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *