Pemkab Lamongan Anggarkan 13 Milliar Untuk Pilkades 2019

Daerah, Regional570 views

Kabarone.com,LAMONGAN -Pemkab Lamongan menyiapkan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) sebesar Rp 13,4 miliar untuk Pemilihan Kepala Desa atau Pilkades serentak yang akan digelar pada 15 September mendatang.

Kabag Humas dan Protokol Pemkab Lamongan, Agus Hendrawan mengatakan, anggaran tersebut digunakan untuk penyelenggaraan Pilkades serentak, diantaranya Alat Tulis Kantor (ATK), surat suara, kotak suara, serta honor petugas.

“Untuk dana dari APBDes menyesuaikan dengan kemampuan dari masing-masing desa,” tutur Agus, Selasa (14/5/2019).

Pilkades serentak di Lamongan tahun ini akan diikuti sebanyak 385 desa dan Kepala Desa yang saat ini masih menjabat harus mengambil cuti penuh apabila yang bersangkutan akan kembali mencalonkan diri.

“Kepala Desa (Kades) yang sedang menjabat dan berniat maju lagi atau mencalonkan lagi, maka ia harus cuti selama masa pendaftaran hingga hari H pemilihan,” katanya.

Tahap pendaftaran bakal Calon Kepala Desa (Cakades) telah dibuka pada tanggal 10 hingga 22 Mei 2019. Namun menurut Agus, jika dalam waktu tersebut masih belum memenuhi syarat atau yang mendaftar kurang dari dua calon, maka waktu pendaftaran akan diperpanjang.

“Jika dalam 20 hari ini Cakades masih kurang dari dua, maka Pilkades ditunda sampai batas waktu yang ditetapkan,” ujarnya.

Agus menambahkan, jika yang mendaftar dalam Pilkades serentak di Lamongan lebih dari lima orang Cakades, panitia akan melakukan seleksi berdasarkan lima kriteria. “Yakni, berdasarkan lamanya pengalaman bekerja di bidang pemerintahan, tingkat pendidikan, usia, lamanya berdomisili di desa setempat, dan urutan pendaftaran sebagai calon,” pungkasnya.(pul/ian)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *