Gelar Aksi Kemanusiaan,Dandim 0812/Lamongan Beri Santunan kepada Anak Yatim Piatu

Hankam281 views

Kabarone.com,Lamongan-Untuk kesekian kalinya Dandim 0812 Lamongan Letkol Inf Sidik Wiyono, S.H., M.Tr.Han menggelar aksi kemanusiaan dengan memberi santunan kepada anak yatim-piatu di Masjid Al Arif Kodim 0812/Lamongan, Sabtu, (16/01/2021).

Kegiatan doa bersama ini dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah provinsi Jawa Timur. Kegiatan tersebut sebagai wujud kepedulian TNI AD khususnya Kodim 0812 Lamongan di tengah suasana Pandemi Covid-19 yang berdampak langsung terhadap kehidupan masyarakat serta memberikan perhatian bagi sesama.

“Kegiatan pemberian santuan dirangkaikan dengan acara doa bersama memohon kepada Allah SWT agar pandemi Covid-19 segera berakhir. Dalam kesempatan kali ini, santunan diberikan kepada anak Yatim Piatu.

Saya sangat prihatin dengan kondisi saat ini dimana penyebaran Virus Corona sampai saat ini belum juga kunjung reda. Pandemi tentunya berdampak langsung terhadap kehidupan masyarakat terutama dalam bidang perekonomian,” ulas Dandim 0812 Lamongan Letkol Inf Sidik Wiyono, S.H., M.Tr.Han dalam sambutannya.

Pada kesempatan yang sama, Hj. Mahmuda Bahria (Ketua Yayasan Yatim Piatu YK Suwi Lamongan) dan Hj. Sunaiya S.Pg (Pengurus Yayasan Yatim Piatu YK Suwi Lamongan) Menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian Dandim 0812/Lamongan kepada anak-anak yatim. “Kami berdoa semoga Bapak Dandim 0812 Lamongan dan keluarga besar Kodim 0812/Lamongan selalu diberikan kesehatan dan keselamatan serta rezeki yang melimpah dan semoga wabah Covid-19 akan segera berakhir dan kehidupan masyarakat kembali normal seperti sedia kala,”,pungkasnya(By Pendim0812)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *