PCM Kretek, Salah Satu Cabang Muhammadiyah Sangat Aktif di DIY

Ragam191 views

BANTUL, kabarOne.com – Pada 13 Agustus 2023 lalu Sekretaris PWM DIY, Arif Jamali Muis, M.Pd, menghadiri acara pengukuhan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) dan Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Kretek, Kabupaten Bantul.

Bagi Arif, PCM Kretek ini adalah salah satu Cabang Muhammadiyah yang sangat aktif di DIY. “Di PCM Kretek saya menyampaikan empat hal agar menjadi perhatian semuanya,” kata Arif Jamali Muis, Rabu (23/8/2023).

Pertama, perlu konsolidasi ideologi dan organisasi dari Wilayah, Daerah, Cabang hingga Ranting. Juga konsep Risalah Islam Berkemajuan perlu disosialisasikan ke seluruh warga Muhammadiyah. “Oleh karenanya pengajian rutin di ranting-ranting dan cabang perlu ditingkatkan dengan materi-materi yang terstruktur,” papar Arif.

Bagi DIY, kata Arif, salah satu konsolidasi itu dengan cara mencalonkan kader terbaiknya maju DPD RI mewakil Persyarikatan Muhammadiyah. “Bagi Muhammadiyah, DPD tidak hanya masalah politik dan pemilihan, tapi Muhammadiyah juga mencontohkan politik yang adiluhung sesuai kepribadian Muhammadiyah.

Kedua, penguatan massa di akar rumput. Termasuk menjadikan masjid sebagai pusat kegiatan gerakan jamaah.

“Dalam periode ini, PWM DIY menargetkan setiap ranting setiap bulan menambah yang punya KTAM 5 orang,” kata Arif.

Saat ini di DIY ada 600-an Ranting Muhammadiyah. Jadi, setiap bulan akan ada 3.000-an tambah anggota Muhammadiyah.

Ketiga, harus ada program unggulan tiap cabang. Dan Muhammadiyah Wilayah DIY menargetkan tiap cabang minimal mempunyai 1 TokoMu dan KL LazisMu. “Di samping kegiatan-kegiatan unggulan lainnya yang dirancang PCM dan PCA,” kata Arif.

Keempat, dalam menghadapi Pemilu 2024 — terutama pemilihan presiden — warga Muhammadiyah diharapkan dewasa.

“Pemilu adalah kegiatan rutin lima tahunan dan warga Muhammadiyah tentu sudah cerdas serta dewasa dalam menghadapi Pemilu Presiden 2024,” ungkap Arif.

Menurutnya, jangan korbankan soliditas dan program-program Persyarikatan Muhammadiyah hanya untuk pertentangan beda pilihan. “Kembalilah kepada kepribadian Muhammadiyah,” tandasnya.

Pada kesempatan itu, Sekretaris PWM DIY Arif mengucapkan selamat berjuang kepada PCM Kretek dan PCA Kretek. “Mari kita wujudkan Muhammadiyah DIY yang unggul dan berkemajuan,” papar Arif Jamali Muis. (Fan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *