Laptop ASUS AI Hadir di Semarang

Bisnis140 views

SEMARANG,kabarone.com – ASUS sebagai pemimpin global dalam industri teknologi, secara resmi memperkenalkan jajaran laptop ASUS AI di Semarang, Kamis 6 Juni 2024.

Jajaran laptop ini menghadirkan solusi komputasi inovatif yang menggabungkan kekuatan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) dengan performa tinggi dan desain elegan.

Head of Public Relation ASUS Indonesia, Muhammad Firman menjelaskan, jajaran laptop ASUS AI dibekali dengan NPU (Neural Processing Unit) khusus yang dirancang untuk mempercepat pemrosesan AI dan menghadirkan berbagai fitur cerdas

Fitur-fitur ini, seperti noise cancellation pada mikrofon, asisten virtual, dan peningkatan performa, memberikan pengalaman pengguna yang lebih intuitif dan efisien,” katanya.

Dia menguraikan, semua laptop yang memiliki logo ASUS AI dipastikan hadir sebagai laptop AI, sehingga masyarakat Indonesia tidak akan kesulitan saat mencari laptop AI.

“ASUS AI merupakan bentuk komitmen ASUS dalam menghadirkan inovasi teknologi laptop terdepan. Bahkan hingga saat ini, ASUS merupakan satu-satunya brand laptop yang konsisten menghadirkan jajaran laptop AI serta memiliki portofolio produk paling lengkap,” tuturnya.

Firman melanjutkan, laptop dengan logo ASUS AI dipastikan tampil sebagai laptop AI. Artinya, laptop tersebut dibekali software dan hardware berbasis AI.

“Hadir dengan NPU atau Neural Processing Unit yang merupakan chip khusus yang membuat pemrosesan AI menjadi jauh lebih efisien,”tandasnya.

Jajaran laptop ASUS AI ini mengusung sistem operasi Windows 11 Home, dan berfitur Copilot untuk dukungan AI. Copilot di Windows 11 melengkapi keahlian dan kreativitas dengan bantuan kecerdasan serta jawaban relevan.

Untuk memperkuat eksosistemnya, ASUS juga akan menghadirkan aplikasi dan fitur berbasis AI khusus untuk laptop ASUS AI dalam waktu dekat.

ASUS menawarkan berbagai model laptop AI untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang beragam.

Mulai dari Zenbook DUO (UX8406) yang inovatif dengan layar ganda, Zenbook S 13 OLED (UX5304) yang tipis dan ringan, hingga Zenbook 14 OLED (UX3405) yang stylish dan portabel, semua laptop ASUS AI dilengkapi dengan teknologi AI terdepan dan performa tinggi.

Jajaran laptop ASUS AI sudah tersedia di Indonesia dan dapat dibeli melalui ASUS Online Store, ASUS Authorized Retailers, dan toko online lainnya. Berikut adalah informasi harga untuk beberapa model:
Zenbook DUO (UX8406): Mulai dari Rp34.999.000

Zenbook S 13 OLED (UX5304): Mulai dari Rp24.999.000
Zenbook 14 OLED (UX3405): Mulai dari Rp16.699.000

Selain laptop ASUS AI, ASUS juga memperkenalkan dua laptop terbaik untuk pelajar yaitu Vivobook 14 (A1404) dan Vivobook Go 14 (E1404).

AMR

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *