Aktivitas Sosial dan Perekonomian Kembali Normal dengan Jamula

Nasional211 views
Lamongan,Kabar One.com-Terpenuhinya infrastruktur yang baik merupakan salah satu faktor penting dalam membangun kesejahteraan masyarakat, utamanya infrastruktur jalan. Terealisasinya program prioritas Lamongan Jamula 2022 di 41 ruas jalan, dianggap sangat memberi dampak baik bagi masyarakat di beberapa bidang, seperti bidang sosial juga ekonomi.
Mengendarai trail mengelilingi Kecamatan Turi, Kalitengah, Karanggeneng untuk meresmikan infrastruktur jalan, puskesmas, hingga lapangan futsal pada Kamis (26/1), Bupati Yes berharap dengan dibangunnya infrastruktur-infrastruktur tersebut akan mampu meningkatkan perekonomian, kesehatan, juga bidang pendidikan pada masyarakat.
“Insyaallah ini akan menjadi jalan yang mantap selain mulus sebagaimana prioritas program kami yakni Jamula (Jalan Alus dan Mulus Lamongan).Ini juga ada puskesmas, lapangan futsal, pokoknya infrastruktur untuk masyarakat, khususnya peningkatan ekonomi, kesehatan, pendidikan yang termasuk olahraga di dalamnya supaya sehat jasmani dan rohani. Ini sebagaimana cita-cita kita bersama menjadikan Lamongan yang sejahtera lahir dan batin,” kata Pak Yes.
Program Jamula ini juga memberikan akses kemudahan pada masyarakat, dimana pada tahun sebelumnya beberapa ruas jalan di Kecamatan Turi sempat terendam banjir beberapa bulan hingga tidak dapat dilewati. Namun pada tahun ini setelah program Jamula 2022 terealisasi, diakui Kades Kemlagi Lor Abdul Rohim aktifitas anak-anak sekolah, pedagang, juga petani lebih mudah, dan perekonomian masyarakat dapat kembali normal.
“Kami mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada Bapak Bupati yang meresmikan jalan mulus Lamongan di Desa Kemlagi Lor. Ini adalah titik di depan masjid ini paling terdalam pak, jadi kemarin akses kendaraan di sini tidak bisa dilalui. Alhamdulillah saya mengucapkan banyak terima kasih, akses ini sudah dibangun dengan baik dan mulus sesuai program Pak Bupati, sehingga anak-anak kita sekolah, para pedagang ke pasar Lamongan, dan petani tidak tergenang lagi karena sudah tidak kebanjiran, jalannya sudah bagus dan mulus dilewati dan dilalui, perekonomian juga kembali normal seperti kemarin, alhamdulillah,” kata Kades Kemlagi Lor.
Selain itu, diungkapkan Siti Kalimah warga Desa Tiwet bahwa dirinya cukup senang dengan dibangunnya infrastruktur jalan di depan rumahnya. Ia juga menyampaikan saran dan harapannya agar tahun ini ruas jalan yang kurang dapat dilanjutkan.
“Jalannya jadi seperti ini ya alhamdulillah senang, tapi masih kurang. Kalau bisa saya berharap ini (Jamula) diteruskan, jadi besok kalau anak-anak sekolah ini tidak sampai terganggu. Biasanya itu banjir melebihi jok motor, kadang jalan kaki, kadang diantarkan orang tuanya menggunakan perahu. Alhamdulillah tahun ini semoga tidak terjadi banjir,” harap Kalimah.
Kenyamanan akses jalan juga dirasakan Nohaji, pemilik warung di pinggiran ruas Jalan Sukorejo-Ngujungrejo. Ia mengaku merasa lebih nyaman dan lebih baik dengan adanya Jamula, hal ini juga sedikit banyak berdampak pada warungnya.
“Lebih nyaman dengan adanya pembangunan Jamula, lebih baik, masyarakat lebih senang. Sedikit banyak ini berdampak juga pada warung saya, semoga kedepannya Lamongan lebih baik dan lebih maju,” ungkap Nohaji.
Pada kesempatan tersebut, Pak Yes meresmikan beberapa ruas jalan yakni Jalan Sukorejo-Ngujungrejo, Turi-Pucangro, Turi-Kiringan, Kiringan-Dibee, Sumberwudi-Maduran, dan Sukodadi-Sumberwudi. Selain itu juga meresmikan Lapangan Futsal Ngujungrejo, meresmikan jalan Dasun (Dana Dusun) di Desa Gambuhan, meresmikan SDN Lukrejo, juga Puskesmas Kalitengah.(***”)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *