Dukungan ke Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Maju di Pilgub Jateng Terus Menguat, Dinilai Ciptakan Jateng Kondusif

Hankam76 views

SEMARANG,kabarone.com – Gelombang dukungan untuk Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi, SH, S.ST, untuk maju sebagai calon Gubernur JawaTengah dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jateng bulan November 2024 mendatang terus menguat.

Jika sebelumnya sejumlah organisasi persilatan, kepemudaan dan tokoh agama di Karanganyar dan Jepara, dukungan untuk kapolda Jateng juga datang dari masyarakat Kota Semarang.

Salah satunya Rudi Kristiawan.S.Kon Pimpinan CV. CIPTA KREASI MUDA yang bergerak dalam jasa kontraktor dan display interior di Semarang.

Ia beranggapan bahwa sosok Kapolda Jateng yang tegas tapi humanis cocok untuk menjadi pemimpin Jawa Tengah ke depan.

“Sehingga saya dan rekan – rekan mengharap Pak Luthfi menuju Jawa Tengah 1 dan membangun Jawa Tengah sehingga betul-betul Pak Luthfi siap dan saya siap mendukung dan memenangkannya,” jelas Rudi, Minggu (21/4/2024).

“Beliau adalah sosok pimpinan yang tegas dan humanis, serta baik dan bisa mengayomi warga masyarakat, ” ucap Rudi

“Selama kepemimpinan beliau selama 4 tahun di wilayah Jawa Tengah menjadi aman dan kondusif. Oleh karena itu, kami mendukung beliau mencalonkan diri sebagai Gubernur Jawa Tengah agar dapat membawa Jawa Tengah lebih maju, makmur dan sejahtera,” terangnya.

Lebih lanjut, dia sebagai warga Jawa Tengah mengungkapkan terimakasih dan apresiasi atas lancarnya Operasi Ketupat Candi 2024. yang dilaksanaakan oleh Polda Jateng .

Kegiatan kepolisian dalam pengamanan arus mudik dan balik Lebaran itu dinilainya sukses berkat soliditas dan kekompakan seluruh personel yang terlibat dibawah pimpinan Kapolda Jateng

Sebagai informasi, bahwa sebelum menjabat sebagai Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi menjabat sebagai Wakapolda Jateng. Dimana sebelumnya beberapa jabatan strategis pada institusi kepolisian di Jawa Tengah juga pernah dia emban.

Diantaranya Tahun 2010 pernah menjabat sebagai Kapolres Batang. Tak lama kemudian, dilantik menjadi Wadir Intelkam Polda Jateng selama satu tahun.

Pria kelahiran 22 November 1966 ini berpengalaman dibidang intelejen kemudian dipercaya sebagai Wakapolresta Solo. Tahun 2015, dia diangkat menjadi Kapolresta Solo, lalu menempuh pendidikan tinggi di Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas).

AMR

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *