Kapolda Jateng dan Jajaran Pastikan Pelayanan Keberangkatan Calon Jamaah Haji Aman

Hankam127 views

BOYOLALI,kabarone.com- Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi melakukan pengecekan calon Jamaah haji di Embarkasi Haji Donohudan Kabupaten Boyolali. Senin (27/5/2024).

Kegiatan ini bertujuan memastikan proses pengamanan dan pelayanan keberangkatan calon jamaah haji berlangsung aman dan lancar.

Seorang calon Jamaah haji Kloter 59, Sururi menyampaikan ucapan dan rasa terima kasihnya terima pada Kapolda Jateng beserta jajaran atas bantuan yang diberikan kepada para calon jamaah haji

” Terima kasih bapak Kapolda telah membantu calon jamaah haji Kloter 59 dari Kabupaten Semarang dan Grobogan mulai dari Kecamatan hingga Kabupaten hingga sampai di Asrama Haji Donohudan Boyolali berjalan dengan baik ” ungkapnya.

Sururi berharap semoga ini menjadi amal kebaikan bapak Kapolda dan mendapatkan pahala dari Tuhan Yang Maha Esa.

” Mewakili jamaah Kloter 59, saya mohon doa semoga kloter kami mendapatkan ridho dari yang maha kuasa, dapat menjalankan ibadah haji dengan sempurna “ ucapnya

Terkait apresiasi tersebut Irjen Pol Ahmad Luthfi menegaskan pihaknya telah berkomitmen memberi pelayanan terbaik bagi seluruh calon jamaah haji

” Semaksimal mungkin kami Layani, pastikan keamanan dan kenyamanan selama proses keberangkatan” tegas Kapolda.

“ Apresiasi yang diberikan, menjadi motivasi terus meningkatkan pelayanan” ungkapnya.

Jenderal bintang dua itu juga memerintahkan kepada seluruh personil untuk memberikan pelayanan terbaik kepada calon jamaah haji.

” Saya perintahkan seluruh personil layani calon jamaah haji, berikan yang terbaik, ini bagian dari ibadah, kita kerja juga ibadah “ pesan Kapolda mengakhiri kunjungannya.

AMR

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *